Luar Negeri

Mengejutkan! Petugas Kebersihan Keluarkan 'Tikus Raksasa' dari Selokan, Ini Faktanya

'Tikus raksasa' yang mengerikan berhasil ditemukan petugas kebersihan dari selokan di Mexico City.

Penulis: Firdha Ustin | Editor: Safriadi Syahbuddin
Dailystar
Seperti inilah rupa 'tikus raksasa' ketika berhasil ditemukan bersama sampah lain dari saluran pembuangan. 

SERAMBINEWS.COM - Siapa yang tak terkejut ketika menemukan benda misterius menyerupai tikus raksasa.

Apalagi, makhluk tersebut ditemukan di dalam selokan yang merupakan tempat favoritnya.

Seperti baru-baru ini, sebuah makhluk misterius berhasil ditarik keluar dari sebuah selokan setelah hujan lebat yang melanda Mexico City.

Makhluk yang menyerupai tikus raksasa itu merupakan bagian dari 22 ton limbah sampah yang berhasil ditarik dari sisem drainase kota setelah badai besar, lapor Dailystar.co.uk, Selasa (22/9/2020).

Ketika para petugas kebersihan di Mexico City pertama kali melihatnya, mereka mengira itu adalah monster tikus.

Pasalnya, tikus yang ditemukan tersebut seukuran dinosaurus.

Raja Salman Bahas Kebijakan Luar Negeri, Dari Ancaman Iran Sampai Penderitaan Muslim Rohingya

Selain karena bentuknya menyerupai hewan tikus yang juga biasanya tinggal di lokasi selokan.

Laporan media setempat mengatakan petugas kebersihan membuat penemuan yang tidak menyenangkan saat membersihkan 22 ton sampah dari sistem drainase Mexico City.

Berbelok di sudut selokan, mereka tiba-tiba menemukan apa yang digambarkan sebagai "tikus raksasa".

Tetapi hewan raksasa itu ternyata bukan hewan hidup yang sebenarnya.

Tikus itu sebenarnya adalah alat peraga Halloween.

Sebelum hanyut, tikus itu berada di gudang tetapi hilang terbawa badai, dan entah bagaimana menghilang  ke dalam labirin saluran air bawah tanah, kata pekerja Mexico City.

Puskesmas Kuta Cot Glie Masih Ditutup, Satgas Covid-19 Semprotkan Cairan Disinfektan

Beberapa orang bahkan mengatakan jika mereka pernah melihat tikus raksasa itu di pinggir jalan, orang-orang yang melihat tikus itu pun seringkali  lari karena ketakutan.

Setelah berhasil dikeluarkan dari selokan, masyarakat merasa kagum setelah petugas kebersihan berhasil menariknya keluar dari dasar selokan.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved