Update Corona di Aceh

Total Terkonfirmasi Covid-19 di Aceh Capai 9.144 Kasus

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani atau SAG, Senin (25/1/2021), melaporkan kasus kumulatif Covid-19, sejak kasus....

Penulis: Subur Dani | Editor: Jalimin
SERAMBINEWS.COM/SUBUR DANI
Jubir Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG). 

Laporan Subur Dani | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani atau SAG, Senin (25/1/2021), melaporkan kasus kumulatif Covid-19, sejak kasus pertama diumumkan, 27 Maret 2020 silam.

Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 tidak bertambah hari ini, sehingga data epidemiologisnya masih sama dengan data kemarin.

Secara akumulasi jumlah kasus Covid-19 Aceh sudah mencapai 9.144 orang. Penderita yang dirawat saat ini 1.017 orang, sudah sembuh sebanyak 7.753 orang, dan 374 orang meninggal dunia.

“Tidak ada penambahan pasien yang sembuh, dan juga tidak ada pasien Covid-19 yang meninggal dunia dalam 24 jam terakhir,” ujar SAG.

Lebih lanjut, Jubir SAG mengatakan, kasus-kasus probable di Aceh secara akumulasi saat ini sebanyak 651 orang. Dari jumlah kasus probable tersebut, 20 orang dalam penanganan tim medis (isolasi RS), 571 sudah selesai isolasi, dan 60 orang meninggal dunia.

Sedangkan jumlah kasus suspek di seluruh Aceh hari ini telah mencapai 6.272 orang. "Dari jumlah tersebut, sebanyak 6.102 orang sudah selesai masa isolasi, 108 orang dalam proses isolasi di rumah, dan 62 orang isolasi di rumah sakit," pungkasnya.(*)

Baca juga: Hari Ini Aceh Zero Kasus Covid-19, Ini Gejala Terpapar Corona, Catat!

Baca juga: Ini Nama yang Ditambalkan untuk Seekor Harimau Jantan yang Terjerat di Aceh Tenggara

Baca juga: GPS Gelar Lomba Tari Kreasi di Takengon

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved