Selebriti

Model ini Dituding Jadi Penyebab Nathalie Holscher Nangis, Tisya Erni Akui Sempat TTM dengan Sule

Model sekaligus pemain sinetron, Tisya Erni, membantah dirinya menjadi penyebab rumah tangga Sule menjadi sorotan.

Editor: Amirullah
Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo
Tisya Erni ketika ditemui di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (20/4/2021). 

Percakapan itu terjadi awal tahun 2020.

Baca juga: Lowongan Kerja PT Panasonic Manufacturing Indonesia Bagi Lulusan D3 & S1, Ini Posisi yang Dibutuhkan

"Muncul begitu saja di media sosial. Pas ditanya artis atau selebgram yang dekat dan sering menggoda aku, aku jawab inisial," kata Tisya Erni, Selasa (20/4/2021).

Saat itu Tisya Erni baru saja syuting di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Pengakuan Tisya Erni itu disambut negatif warganet yang kemudian menghujatnya.

Warganet bahkan menyebut Tisya Erni sebagai perebut lelaki orang alias pelakor.

Tisya Erni disebut mengganggu rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher yang belum genap satu tahun menikah.

Model seksi majalah pria dewasa tersebut dianggap warganet panjat sosial (pansos) supaya terkenal di tengah kabar keretakan rumah-tangga Sule dan Nathalie Holscher.

"Aku nggak perlu pansos atau bikin gimmick disebut pelakor. Cuma ya biarkan saja mulut netizen yang menilai," kata Tisya Erni.

Baca juga: Pascainsiden Penganiayaan Perawat di Palembang, Satpam yang Terekam Video Kena Pecat

()

Natalie Holscher merupakan seorang Disk Jockey atau DJ yang dikabarkan tengah dekat dengan komedian ternama, Sule. (instagram/natalieholscher)

Tisya Erni mengaku pernah didekati Sule sebelum menikah dengan Nathalie Holscher.

Dari pengakuannya, Tisya mengenal Sule sudah lama.

Bahkan selama dekat, mereka hampir setiap hari berkomunikasi lewat pesan singkat atau video call.

"Kami dekat setelah Kang Sule butuh model buat video klip. Ada percakapan menggring kayak kami tuh TTM (teman tapi mesra)," kata Tisya Erni.

Tisya Erni tidak pernah mengganggu pernikahan Sule dan Nathalie Holscher.

Ia hanya dekat dengan ayah Rizky Febian itu saat masih menjadi duda.

Sumber: TribunnewsWiki
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved