Viral Calon Kowad
Ini Sosok Elvina Sella br Sembiring, Gadis yang Ingin Jadi TNI Demi Buat Mantannya Menyesal
Kapendam I/BB Letkol Infanteri Donald Erickson Silitonga akhirnya menjelaskan bahwa Elvina saat ini masih mengikut seleksi di daerah selama 1 bulan...
"Kenapa kau masuk tentara," cetus Pangdam.
Sang calon bintara wanita tersebut menjawab "Siap, di balik kesuksesan ada mantan yang menyesal," cetusnya.
Sontak hal tersebut membuat Pangdam tertawa terbahak-bahak bersama para penguji lainnya.
Pangdam Hasanuddin memegang kepala wanita tersebut. Namun wanita tersebut tampak menahan tawa di depan Pangdam I Bukit Barisan.
Warganet mulai menelusuri sosok calon Bintara TNI AD (Kowad) Kodam I Bukit Barisan Elvina Sella br Sembiring yang tengah viral jawaban nyelenehnya kepada Pangdam I BB.
Dari hasil penelusuran tribunmedan.com, Elvina terlihat mengunggah video viralnya tersebut ke story akun Instagramnya @elvina_kembaren08.
Dia menuliskan kata-kata di story tersebut "Canda mantan, jadi viral ya," tulisnya.
Terlihat terdapat 5 video yang dibagikan oleh Elvina dari akun-akun yang kerap membagikan informasi tentang TNI-Polri.
Para warganet juga mulai mengomentari foto-foto yang diunggah oleh Elvina, mulai dari kata-kata penyemangat hingga ucapan penyesalan dari mantan.(vic/tribunmedan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul "Mengenal Elvina Sella br Sembiring, Gadis yang Mendaftar Masuk TNI Demi Buat Mantannya Menyesal"