Berita Artis

Artis Angel Lelga Kembali Buka Hati

ARTIS peran Angel Lelga kembali membuka hati dan bicara soal pernikahan, usai bercerai dari Vicky Prasetyo pada 2019 lalu

Editor: bakri
Ins angellelga
Angel Lelga 

ARTIS peran Angel Lelga kembali membuka hati dan bicara soal pernikahan.

Diketahui, usai bercerai dari Vicky Prasetyo pada 2019 lalu, Angel Lelga belum tampak menggandeng seorang pria.

Namun, disinggung tentang keinginannya untuk kembali menikah, Angel Lelga tak memungkiri adanya niatan tersebut.

“Kalau nikah lagi, mungkin ya.

Semua orang pengin menikah lagi.

Tetapi balik lagi, saya punya pengalaman," kata Angel Lelga saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (21/1/2022).

“Saya berusaha, bukan itu tujuan saya tapi Allah memberikan banyak kenikmatan, yang lebih nikmat lagi, fokus apa yang ada di depan saya,” ujar Angel Lelga lagi.

Tak mau terlalu ngoyo soal jodoh, Angel Lelga menyerahkan semuanya kepada Tuhan.

“Kalau dikirim Allah jodoh yang baik, benar-benar saleh dan enggak menipu saya lagi, oke,” tutur Angel Lelga.

Angel Lelga mengaku bahwa ia saat ini membuka hati kepada siapapun yang mendekatinya.

Baca juga: Vicky Prasetyo Yakin Merasa Benar Gerebek Angel Lelga, Ini Alasannya

Baca juga: Akhirnya Vicky Prasetyo Divonis 4 Bulan Penjara, Ini Tanggapan Mantan Istrinya, Angel Lelga

“Saya membuka hati untuk semuanya.

Saya mengalir saja,” ucapnya.

Disinggung adakah pria yang sedang mendekatinya, Angel Lelga seolah merahasiakannya.

Tetapi, ia mengaku sedang jomlo.

“Kasih tahu enggak ya,” ujar Angel Lelga.

Baca juga: Vicky Prasetyo Divonis 4 Bulan Penjara Buntut Perseteruan dengan Angel Lelga, Bantah Tudingan Zina

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved