Berita Nagan Raya
Dua Rumah di Nagan Raya Terbakar Saat Dini Hari
Kali ini dua rumah ludes terbakar di Desa Neubok Yee PK, Kecamatan Darul Makmur, Senin (11/7/2022) sekira pukul 02.30 WIB dini hari.
Penulis: Rizwan | Editor: Mursal Ismail
Kali ini dua rumah ludes terbakar di Desa Neubok Yee PK, Kecamatan Darul Makmur, Senin (11/7/2022) sekira pukul 02.30 WIB dini hari.
Laporan Rizwan | Nagan Raya
SERAMBINEWS.COM, SUKA MAKMUE - Kebakaran rumah kembali terjadi di Nagan Raya.
Kali ini dua rumah ludes terbakar di Desa Neubok Yee PK, Kecamatan Darul Makmur, Senin (11/7/2022) sekira pukul 02.30 WIB dini hari.
Informasi diperoleh Serambinews.com, dua rumah terbakar itu milik Agus Rizal dihuni 6 jiwa dan rumah Azhar dihuni 6 jiwa. Rumah Agus Rizal dan Azhar berdekatan.
Penyebab kebakaran hingga kini masih dalam proses penyelidikan kepolisian setempat.
Namun untuk memadamkan api yang meludeskan rumah warga, BPBD ikut mengerahkan armada pemadam kebakaran.
Baca juga: Kebakaran di Hari Raya Idul Adha, Warga Panik Api Sambar Kios
Baca juga: Korban Kebakaran Rumah di Aceh Barat Mengungsi ke Rumah Kerabat
Baca juga: PT Mifa Berikan Bantuan Sosial Untuk Korban Pasca Insiden Kebakaran Di Gp. Meureubo
Api berhasil dipadamkan sekitar 1 jam kemudian. Turut membantu pemadaman masyarakat sekitar, TNI dan Polri.
Dampak kebakaran menyebabkan semua isi dalam rumah ludes.
Warga terdampak kebakaran kini mengungsi ke rumah familinya.
"Ada dua unit. satu rusak berat dan satu rusak ringan akibat kebakaran ini," kata Kalak BPBD Nagan Raya, Irfanda Rinadi melalui tim Pusdalops Agus Salim. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/kebakaran-dini-hari-di-nagan.jpg)