Sosok Jhony Saputra, Anak Konglomerat Haji Isam, Jabat Komisaris Utama PT Johnlin di Usia 21 Tahun
Jhony Saputra telah menjabat sebagai Komisaris Utama di Jhonlin PT Agro Raya Tbk sejak tahun 2022.
SERAMBINEWS.COM - Banyak yang penasaran dengan sosok pemuda bernama Jhony Saputra.
Jhony Saputra yang kini sukses di usianya yang masih muda ternyata bukan orang sembarangan.
Bahkan ayah dari Jhony Saputra merupakan pengusaha sukses dan seorang konglomerat.
Jhony Saputra, putra dari Haji Isam kini menjadi sorotan.
Pasalnya, di usia 21 tahun ia telah menjabat sebagai Komisaris Utama di perusahaan milik ayahnya, PT Jhonlin Agro Raya Tbk.
Hal tersebut tertera di situs resmi perusahaan, ptjar.com.
Sebenarnya, siapa sosok Jhony Saputra?
Dikutip dari situs perusahaan, Jhony merupakan pria berusia 21 tahun.
Ia lulusan dari SMA Al Azhar Jakarta Pusat pada tahun 2018 lalu.
Baca juga: Pengusaha Muda Sebagai Garda Pembangunan, HIPMI Banda Aceh Siap Berkolaborasi dengan Pj Wali Kota
Jhony Saputra telah menjabat sebagai Komisaris Utama di Jhonlin PT Agro Raya Tbk sejak tahun 2022.
Selain itu, Jhony juga menjabat di beberapa perusahaan, yakni:
- Pemilik PT. Araya Agro Lestari tahun 2017 - sekarang
- Pemilik PT. Citra Agro Raya tahun 2017 - sekarang,
- Pemilik/Pemegang Saham PT. Modal Harapan Bangsa tahun 2018 - sekarang,
- Pemilik/Pemegang Saham PT. Surya Mega Adiperkasa tahun 2020 - sekarang.
PT Johnlin Agro Raya merupakan lini usaha di bawah perusahaan, Jhonlin Group.
Yakni milik Samsudin Andi Arsyad alias Haji Isam, yang tak lain adalah ayah dari Jhony Saputra.
Baca juga: Achmad Marzuki Resmi Jabat Pj Gubernur Aceh, Ini Harapan Pengusaha Santri Aceh
Dikutip dari Kompas.com, Haji Isam memang melekat dengan Jhonlin Group.
Ia merupakan konglomerat bisnis perkebunan kelapa sawit dan tambang batu bara.
Johlin memiliki lini usaha batubara di bawah bendera PT Jhonlin Baratama.
Ada pula perusahaan perkapalan Jhonlin Marine and Shipping, Jhonlin Air Transport, perusahaan sewa atau rental jet pribadi.
Kemudian perusahaan biodiesel Jhonlin Agro Raya sampai pabrik gula dan dan pekebunan tebu PT Prima Alam Gemilang, anak perusahaan PT Jhonlin Batu Mandiri.
Haji Isam juga keponakan dari Sahbirin Noor yang tak lain merupakan Gubernur Kalsel saat ini.
Setelah pensiun sebagai camat, Sahbirin sendiri tercatat pernah menjabat sebagai direktur di salah satu perusahaan Jhonlin Group.
Baca juga: Temuan Karung Putih Bernoda Darah Gegerkan Warga, Ternyata Berisi Jasad Nenek, Diduga Dibunuh
Baca juga: Sebelas Tahun Jadi Warisan Budaya Dunia, Pemerintah Siapkan Langkah Khusus untuk Saman Gayo
Baca juga: VIDEO Sosok Irjen Ferdy Sambo Dimata Tetangga dan Satpam di Kediamannya
Tribunnews.com: Sosok Jhony Saputra, Anak Haji Isam yang Jadi Komisaris Utama di Usia 21 Tahun