Berita Banda Aceh
Surati Kemendagri, SaKA Minta Pj Bupati Abdya Bebas dari Korupsi
“Dari tiga nama itu kita sangat mengharapkan dan meminta Kemendagri menunjuk Pj Bupati Aceh Barat Daya yang bersih dan bebas korupsi,” kata Miswar
Penulis: Masrizal Bin Zairi | Editor: Nur Nihayati
“Dari tiga nama itu kita sangat mengharapkan dan meminta Kemendagri menunjuk Pj Bupati Aceh Barat Daya yang bersih dan bebas korupsi,” kata Miswar
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Yayasan Supremasi Keadilan Aceh (SaKA) menyurati Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) meminta agar Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) yang ditunjuk nanti merupakan sosok yang bersih dari korupsi.
Ketua Yayasan SaKA, Miswar mengatakan, berdasarkan rekomendasi DPRK Abdya terhadap nama calon Pj Bupati, ada tiga nama yang telah diusulkan ke Kemendagri sebagai Pj Bupati Abdya.
Tiga nama itu yakni Kepala Diskop dan UKM Aceh, Azhari, Kepala Sekretariat Majelis Adat Aceh (MAA), Darmansyah, dan Sekwan DPRK Abdya, Amiruddin.
“Dari tiga nama itu kita sangat mengharapkan dan meminta Kemendagri menunjuk Pj Bupati Aceh Barat Daya yang bersih dan bebas korupsi,” kata Miswar kepada Serambinews.com melalui keterangan tertulisnya, Senin (25/7).
Selain itu, Miswar juga meminta Kemendagri agar lebih teliti melihat rekam jejak calon yang diusulkan oleh DPRK Abdya.
Sebab, dari tiga nama yang diusulkan oleh DPRK, ada satu calon yang pernah diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
“Kami berharap agar Menteri Dalam Negeri memilih dan menunjuk Pj Bupati yang bersih dan terbebas dari KKN,” tutupnya.(*)
Baca juga: Polantas Aceh Barat Daya Tambal Jalan Berlubang
Baca juga: Mahasiswa Demo ke Kantor Kemenag Aceh Barat Daya, Protes Pernyataan Menteri Agama Yaqut
Baca juga: Fokus Atasi PMK, Pj Bupati Aceh Besar Kembali Turun Lapangan Disinfektan Kandang Sapi
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/f20220725srt2.jpg)