Liga 2
Klasemen Sementara Liga 2 Group Barat – Persiraja Dua Terbawah, Karo United dan PSMS Dipuncak
Laga Persiraja vs PSMS Medan pada Senin (5/9/2022) malam yang urung tampil di Stadion H Murthala Banda Aceh, telah menutup pekan kedua pertandingan.
Penulis: Agus Ramadhan | Editor: Amirullah
Klasemen Sementara Liga 2 Group Barat – Persiraja Dua Terbawah, Karo United dan PSMS Dipuncak
SERAMBINEWS.COM – Sebanyak 9 klub sepak bola Liga 2 Group Barat telah memulai serangkaian pertandingan.
Laga Persiraja vs PSMS Medan pada Senin (5/9/2022) malam yang urung tampil di Stadion H Murthala Banda Aceh, telah menutup pekan kedua pertandingan.
Persiraja harus menerima keputusan pahit dari PT Liga Indonesia Baru yakni kalah WO (Walkover) 0-3 dari PSMS Medan.
Hal itu terjadi karena Persiraja gagal menggelar laga kandang dalam pertandingan Liga 2 2022/2023 melawan PSMS Medan di Stadion H Dimurthala Banda Aceh, Senin (5/9/2022).
Hukuman ini termaktub dalam surat keputusan bernomor 001/L2/SKEP/KA/PSSI-LIB/IX/2022.
Baca juga: Dek Gam Minta Manajemen Baru Persiraja Konsultasi Dengannya: Jangan Malu Bertanya, Hilangkan Ego Itu
Dalam surat itu, disebutkan bahwa hukuman WO diberikan kepada Persiraja, karena mereka melanggar regulasi.
“Memutuskan klub Persiraja Banda Aceh dinyatakan kalah 0-3, sebagaimana diatur dalam Pasal 2 Jo Pasal 18 Regulasi Kompetisi Liga 2 2022/23," bunyi surat itu.
Keputusan ini langsung membuat PSMS Medan meraih 3 poin penuh tanpa harus menguras tenaga dan keringan.
Sementara hasil ini menjadi pukulan keras bagi Persiraja di laga perdananya yang harus merugi dengan ‘kebobolan’ tiga gol tanpa tanding.
PSMS Medan hingga pekan kedua pertandingan sudah meraih empat poin dan duduk di posisi 2 klasemen sementara.
Baca juga: Polisi Periksa Tujuh Saksi Kasus Pembakaran Stadion Lampineung, PT LIB Nyatakan Persiraja Kalah WO
Sedangkan Persiraja harus puas di posisi 8, unggul kebebobolan gol dari Perserang yang diposisi buncit.
Puncak klasemen sementara ini diduduki oleh Karo United dengan enam poin tanpa kekalahan dalam dua pertandingan.