Berita Voli

PBVSI Aceh Besar Menang Dramatis

Tuan rumah PBVSI Aceh Besar dipaksa bekerja keras ketika bertemu regu Pambers Beurawe dalam duel Rabu (16/11/2022) malam

Editor: bakri
FOTO KIRIMAN CIK BOY
unggawa PBVSI Aceh Besar foto bersama Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto dan Ketua Pengcab PBVSI Aceh Besar, H Mustafa setelah menang atas Pambers Beurawe, di GOR Jantho Sport Center (JSC), Rabu (16/11/2022) malam. 

BANDA ACEH - Tuan rumah PBVSI Aceh Besar dipaksa bekerja keras ketika bertemu regu Pambers Beurawe dalam duel Rabu (16/11/2022) malam.

Dalam duel di GOR Jantho Sport Center (JSC), besutan H Mustafa-M Basir menang dramatis 3-2.

Perjuangan melelahkan itu memastikan diri ke semifinal turnamen bola voli Bupati Aceh Besar 2022.

Tak ayal, selepas pertandingan tersebut, Pj Bupati Muhammad Iswanto menyambut kemenangan Fadhlon dkk.

Selain itu, penonton juga memberikan apluas atas permainan pantang menyerah.

Guna mengamankan tiket ke semifinal, PBVSI Aceh mendatang tiga spiker asal Bogor, Jawa Barat.

Mantan pemain Pra-PON DKI Jakarta itu menjadi andalan tuan rumah.

Arya, Kaka, Aden bahu membahu bersama Fatlon, Dekmat plus Popon.

Sayangnya, permainan tuan rumah belum padu mengingat pemain jemputan baru bergabung.

Kondisi ini dimanfaatkan oleh Pambers Beurawe.

Baca juga: Kejutan, Al-Hilal Lantak Ipegaul Turnamen Bola Voli Bupati Aceh Besar

Baca juga: Sabang Juru Kunci Grup A Turnamen Bola Voli Bupati Aceh Besar

Wahyu, Darmi, Fikri, Teza, Dio, Yani dan Farhan menghujam sems tajam.

Set pertama menjadi milik Pambers usai menang 25-15.

Di dua set berikutnya, menjadi kebangkitan Dekdir, Saleh, dan Kara dkk.

Di bawah dukungan penuh penonton, mereka membalikkan keadaan ketika unggul 25-14, dan 26-24.

Hanya saja, tuan rumah gagal menyelesaikan kemenangan pada gim keempat.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved