Dua Menteri Nasdem Tak Hadiri Rapat bersama Jokowi di Istana, Ada Reshuffle Kabinet pada Rabu Pon?
Dalam ratas yang membahas soal holding PLN, seharusnya dihadiri oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar.
SERAMBINEWS.COM, JAKARTA - Dua Menteri dari Nasdem tidak menghadiri rapat bersama Jokowi di Istana.
Ketidak hadiran dua Menteri dari Nasdem tersebut semakin menguatkan adanya reshuffle kabinet pada Rabu Pon.
Presiden Joko Widodo menggelar sejumlah rapat terbatas (ratas) di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Selasa (31/1/2023).
Ratas tersebut membahas sejumlah isu, antara lain soal holding Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan ketersediaan beras nasional.
Dalam ratas yang membahas soal holding PLN, seharusnya dihadiri oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar.
Namun, Menteri Siti tidak hadir dan digantikan Wakil Menteri LHK Alue Dohong.
Usai ratas, wartawan bertanya kepada Alue Dohong alasan absennya Menteri Siti.
Namun, Alue Dohong tak mau berkomentar mengenai hal itu.
"No comment kalau urusan itu, no comment," katanya kepada wartawan.
Baca juga: Isu Reshuffle Rabu Pon Makin Menguat, Ini Tanggapan Sekjen NasDem
Kemudian, dalam ratas soal ketersediaan beras nasional, dihadiri tiga pejabat, yaitu Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Dirut Perum Bulog Budi Waseso dan Kepala Badan Pangan Arief Prasetyo.
Dalam ratas soal beras ini, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo tidak tampak hadir di Istana.
Hal itu sebagaimana pantuan wartawan yang memantau kehadiran para menteri di area pilar belakang Istana Negara.
Hingga rapat berakhir pun tidak tampak kehadiran Menteri Syahrul Yasin Limpo.
Sementara itu, Zulkifli Hasan, Budi Waseso dan Arief Prasetyo tampak bersama-sama usai ratas selesai.
Budi Waseso mengatakan, yang diundang dalam rapat hanya mereka bertiga.
| Motif AP Nekat Buka Order di Grup BO Saat Hamil, Berakhir Tewas di Hotel Palembang |
|
|---|
| Sosok Chiko Pelaku Penyebar 1.100 Konten Asusila Hasil AI, Ternyata Anak Polisi |
|
|---|
| Kode Redeem FF Free Fire 17 Oktober 2025! Klaim Sekarang, Dapat Skin & Diamond Gratis dari Garena |
|
|---|
| Febrianto, Pembunuh Anti Puspita Sari Mengaku Dihantui Korban: Dia Gendong Bayi |
|
|---|
| Cuaca Lagi Panas Ekstrem, Dokter Sarankan Perbanyak Minum, Jangan Tunggu Haus |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.