Berita Banda Aceh

Idris Laena Lantik Pengurus Satkar Ulama Aceh 

"Semoga Satkar Ulama Aceh menjadi wadah bagi berkumpulnya ulama Aceh, saya optimis dengan pengalaman Pak Bustami saat menjadi Kepala Dinas Pendidikan

Penulis: Masrizal Bin Zairi | Editor: Nurul Hayati
Foto: IST
Ketua Umum DPP Satuan Karya (Satkar) Ulama Indonesia, Dr Ir H Muhammad Idris Laena MH didampingi Ketua DPD I Partai Golkar Aceh, Drs TM Nurlif SE melantik pengurus DPD Satkar Ulama Indonesia Provinsi Aceh masa bakti 2023-2028 di Aula Jeddah, Asrama Haji Banda Aceh pada Selasa (21/2/2023) malam. 

"Semoga Satkar Ulama Aceh menjadi wadah bagi berkumpulnya ulama Aceh, saya optimis dengan pengalaman Pak Bustami saat menjadi Kepala Dinas Pendidikan Dayah akan memudahkan berbagai program organisasi ini," ujar Idris Laena.

Laporan Masrizal | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Ketua Umum DPP Satuan Karya (Satkar) Ulama Indonesia, Dr Ir H Muhammad Idris Laena MH resmi melantik pengurus DPD Satkar Ulama Indonesia Provinsi Aceh masa bakti 2023-2028.

Prosesi pelantikan organisasi yang dipimpin Dr Bustami Usman MSi itu berlangsung di Aula Jeddah, Asrama Haji Banda Aceh pada Selasa (21/2/2023) malam. 

Pelantikan Satkar Ulama Indonesia Aceh juga dilakukan bersamaan dengan pelantikan Angkatan Muda Satkar Ulama Indonesia (AMSI) dan Himpunan Wanita Satkar Ulama Indonesia (HIWASI) Provinsi Aceh.

Sekitar 500 kader Satkar Ulama Aceh dan seratusan kader Golkar Aceh ikut berhadir.

Mayoritas kader Satkar Ulama Aceh berasal dari guru dan santri dayah serta Perguruan Tinggi Islam di Aceh.

Ketua Umum DPP Satkar Ulama Indonesia H Muhammad Idris Laena optimis, Satkar Ulama Indonesia Aceh di bawah kepemimpinan Bustami Hamzah akan maju dan jaya.

"Semoga Satkar Ulama Aceh menjadi wadah bagi berkumpulnya ulama Aceh, saya optimis dengan pengalaman Pak Bustami saat menjadi Kepala Dinas Pendidikan Dayah akan memudahkan berbagai program organisasi ini," ujar Idris Laena.

Baca juga: Partai Golkar Siapkan Pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora

Sementara Pembina Hasta Karya, Ketua DPD I Partai Golkar Aceh, Drs TM Nurlif SE berharap Satkar Ulama Aceh bisa bangkit setelah sekian lama vakum.

"Sebuah kebahagiaan bagi kita bersama, ini membuktikan bahwa Satkar Ulama Aceh yang telah lama vakum akan kembali bangkit di Aceh," katanya.

Nurlif menuturkan, bahwa Partai Golkar merupakan lembaga polotik yang mewadahi para ulama.

"Sejarah panjang Partai Golkar menegaskan bahwa partai ini adalah wadah bagi ulama, artinya ada persenyawaan antara ulama dan umara di Golkar," ungkap dia.

Pada bagian akhir, Nurlif minta Satkar Ulama Aceh untuk menjaga kewenangan sertifikat halal agar tidak dicabut dari MPU Aceh. 

"Ini adalah legacy bagi kita, Insya Allah saya yakin Pak Idris Laena akan memperjuangkannya di DPR RI," demikian Nurlif.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved