Video
VIDEO Siap Diperiksa KPK, Raffi Ahmad Tak Panik Dikaitkan dengan Dugaan Pencucian Uang Rafael Alun
Raffi Ahmad mengaku siap apabila pihak berwajib memutuskan untuk memeriksanya, karena namanya kerap dikaitkan dengan kasus tersebut.
Penulis: Muhammad Aziz | Editor: Taufik Hidayat
SERAMBINEWS.COM - Artis tanah air Raffi Ahmad memastikan bahwa dirinya sama sekali tidak panik dengar kabar yang beredar bahwa namanya dikaitkan dengan Rafael Alun.
Raffi Ahmad hanya mencoba untuk menelaah mengapa orang-orang langsung menyebut nama dirinya begitu muncul soal artis inisial R.
Ia tak membantah saat ini sedang kerja bareng Jeremy Imanuel Santoso yang merupakan menantu dari Rafael Alun.
Namun ia menegaskan sama sekali tak kenal apalagi menyicipi uang dari Rafael Alun yang diduga melakukan Tindak Pidana Pencucian Uang.
karena kabar tersebut Raffi mengakui seluruh investornya bertanya dan memastikan dirinya tak terlibat.
Raffi Ahmad pun mengaku siap apabila pihak berwajib memutuskan untuk memeriksanya, karena namanya kerap dikaitkan dengan kasus tersebut.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan bakal mendalami dugaan keterlibatan 25 selebriti terkait kasus eks pejabat Direktorat Jenderal Pajak Rafael Alun Trisambodo.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut saat ini penyidikan kasus dugaan penerimaan gratifikasi Rafael terus bergulir. (*)
VO : Suhiya Zahrati
Editor : Muhammad Aziz
| VIDEO - Menelusuri Jejak Kerajaan Kuta Baharu di Lentong Aceh Singkil |
|
|---|
| VIDEO - HRD dan Kementerian PU Tinjau Abrasi Krueng Batee Iliek |
|
|---|
| VIDEO - BPBD Banda Aceh Latih Pegawai Pengadilan Negeri Hadapi Gempa dan Kebakaran |
|
|---|
| VIDEO - Mahfud MD Minta Menkeu Purbaya Bersihkan Dua Lembaga 'Sarang Korupsi' |
|
|---|
| VIDEO - Raja Yordania Tawarkan Proyek Gas dan Tol Rp 21 Triliun ke Indonesia Melalui Danantara |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.