Berita Nagan Raya
Hasil Labor Sampel Air Krueng Nagan Keluar, Ternyata Ini Penyebab Ikan Mati di Nagan Raya
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Nagan Raya menyatakan bahwa sampel air yang diambil di Krueng Nagan telah keluar hasil laboratorium
Penulis: Rizwan | Editor: Muhammad Hadi
Hal itu dikatakan Pj Bupati Fitriany Farhas kepada Serambinews.com, Rabu (26/4/2023) malam.
"Sudah saya minta turun ke lokasi DLH," kata Pj Bupati.
Menurutnya, tim telah turun dan sudah mengambil sampal air untuk diperiksa di laboratorium.
Menurutnya, turun tim setelah mendapat laporan masyarakat terkait ditemukan banyak ikan mati di Krueng Nagan.
Pj Bupati Nagan Raya mengaku telah dilaporkan oleh DLH bahwa sampel air telah diambil.
"Sampelnya baru akan dikirim ke Baristan Banda dan kita tunggu hasil pemerikasaannya," kata Pj Bupati menerima laporan dari DLH.
DLH juga melaporkan ke Pj Bupati bahwa hasil sampel air baru keluar atau pemeriksaan minimal 28 hari.
"Ini hasil laporan Kadis LH ke saya," kata Pj Bupati Fitriany Farhas
Baca juga: VIDEO Viral Pengamen Wanita Aniaya Anaknya Sendiri Diamankan Oleh Pihak Kepolisian
Pj Bupati menyampaikan bahwa pihaknya akan terus memantau perkembangan dan kondisi sungai.
"Kita itu juga kita harapkan kepada masyarakat ikut memantau bersama," katanya.
Kadis DLH Nagan Raya, T Zeddy Suracman ditanyai terpisah mengaku bahwa timnya telah turun mendapat laporan dari masyarakat serta perintah dari Pj Bupati.
Seperti diketahui, sejumlah warga yang menetap di aliran Krueng Nagan dikejutkan penemuan ikan mati.
Krueng Nagan tersebut dialiri sejumlah kecamatan di Nagan Raya serta sebagai sumber air masyarakat sehari-hari serta keperluan lainnnya.(*)
Baca juga: Nanti Malam Sebelum Tidur Minum Air Serai, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh kata dr Zaidul Akbar
Alhamdulillah, Listrik Sudah Normal Kembali di Nagan Raya |
![]() |
---|
Lantik 178 PPPK Nagan Raya Formasi 2024, Ini Pesan Bupati TRK |
![]() |
---|
Anggota DPRK Nagan Raya Minta Gubernur Bijak Tertibkan Tambang Illegal |
![]() |
---|
Gubernur Aceh Diminta Bijak Atur Tambang Ilegal |
![]() |
---|
Warga Nagan Raya Masih Ramai Pakai Kendaraan Pelat BK, Perlu Langkah Khusus |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.