Pembunuh Ibu Anggota DPR RI Bambang Hermanto Ditangkap, Pelaku Bekerja di Rumah Korban

Korban dibunuh pada Kamis (25/5/2023) dan ditemukan di rumahnya yang berada di Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu.

|
Editor: Faisal Zamzami
Via TribunJabar
Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar, Bambang Hermanto (baju putih) menangis saat menggotong keranda berisikan jenazah ibundanya, Hj Casinih (52) yang meninggal dunia secara tidak wajar, Jumat (26/5/2023) 

SERAMBINEWS.COM - Casinih (62), ibu dari anggota DPR RI, Bambang Hermanto, tewas dibunuh di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Korban dibunuh pada Kamis (25/5/2023) dan ditemukan di rumahnya yang berada di Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu.

Casinih ditemukan meninggal dalam keadaan kaki dan tangannya terikat.

Selain itu, menurutnya, korban diduga dibekap dengan kain saat dibunuh pelaku.

Pembunuh Casinih (62), ibu dari anggota DPR RI, Bambang Hermanto, berhasil ditangkap polisi.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo, mengatakan, Casini ditemukan dalam kondisi tangan dan kaki terikat.

"Kondisi dalam keadaan terikat tangan dan kakinya, di dalam rumah," ujar Ibrahim Tompo saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (26/5/2023). 

Menurutnya, berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, tidak ditemukan bekas luka senjata tajam pada jasad korban.

"Di kepalanya diikat, dibekap oleh kain," katanya. 

Saat ini, kata dia, polisi telah menangkap pelaku yang merupakan seorang pekerja di rumah korban. 

"Pelakunya pekerja yang sering bekerja di rumahnya, sering bersih-bersih di rumahnya," katanya. 

Baca juga: Ibu Politikus Indramayu Ditemukan Meninggal Tak Wajar, Tangan dan Kaki Terikat Mulut Dilakban

Motif pelaku membunuh korban, kata Ibrahim, hingga saat ini masih dalam pendalaman penyidik Polres Indramayu

"Sementara seorang (pelakunya), motifnya masih didalami, karena baru ketangkap, kan," katanya. 

Sebelumnya, Casinih ditemukan meninggal dunia secara tidak wajar di rumahnya di Desa/Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu, Kamis (25/5/2023) malam.

Ketika ditemukan, Casinih dalam kondisi tangan dan kaki terikat. Selain itu, mulut korban juga ditutup lakban serta kepala ditutupi kain sejenis handuk.

Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar, melalui Kapolsek Sukra, Ipda Rudi Hartono, membenarkan ada kejadian tersebut.

"Iya, benar, meninggal," ujarnya. 

 

Sosok Bambang Hermanto

Nama Bambang Hermanto sekarang ini dikenal sebagai politikus dari Partai Golongan Karya ( Golkar) asal Indramayu.

Dilansir Tribuncirebon.com dari berbagai sumber, Bambang Hermanto dikenal sebagai sosok pekerja keras.

Bahkan sebelumnya pun ia tidak pernah membayangkan bisa duduk di kursi empuk sebagai anggota DPR RI.

Kini ia duduk sebagai anggota Komisi VII DPR RI dan sebelumnya sempat di Komisi V dan Komisi XI.

Bambang Hermanto menjadi anggota DPR RI sejak 7 Desember 2020 karena menggantikan Daniel Mutaqien Syaifuddin yang mengundurkan diri karena hendak mencalonkan diri sebagai Bupati Indramayu.

Sosok Bambang Hermanto bukanlah orang yang lahir dari lingkungan keluarga berada.

Dilansir dari golkarpedia.com, Ia mengawali karirnya dengan menjadi waitres di Perusahaan Franchise American Hamburger pada tahun 1994 setelah lulus sekolah menengah dari SMA Negeri Kandanghaur.

Kemudian beralih profesi dan bekerja di seberang pulau. Kurang lebih satu tahun sejak 1994-1995 ia bekerja di Tunnel Blasting PT Inco Sulawesi Selatan.

Kerja keras sepertinya sudah menjadi prinsip dan semboyan hidup dari Bambang Hermanto.

Setelah ia mengumpulkan uang dari hasil memeras keringat, baru pada tahun 1996 Bambang Hermanto melanjutkan pendidikan ke universitas.

Bambang Hermanto menyelesaikan gelar sarjana Pendidikan Ahli Administrasi Perusahaan, Universitas Padjadjaran pada tahun 2000.

Setelah lulus dengan gelar sarjana berada di pundaknya, Bambang Hermanto melanglangbuana ke berbagai perusahaan untuk bekerja sampai menghantarkannya ke level top management ketika ia menjadi Direktur dan Komisaris PT Samba Stevedore Indonesia. PT. Samba merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa bongkar muat.

PT Samba melalui tangan dingin Bambang Hermanto berkembang sedemikian rupa. Hingga perusahaan tersebut tidak hanya beroperasional pada bidang bongkar muat tetapi juga biro perjalanan wisata.

Bambang Hermanto lantas meneruskan lagi jenjang pendidikannya di Magister Universitas Jayabaya sejak tahun 2005-2009. Sembari melanjutkan jenjang pendidikan, Bambang Hermanto tidak meninggalkan karirnya.

Karir profesional Bambang Hermanto terus berlanjut pasca mendapatkan gelar magister. Ia kemudian diamanahi jabatan sebagai Direktur CV Alam Tani dan PT Petrokimia Gresik, Direktur dan Komisaris PT Altan Bros Indonesia, dan sebelum menjalani karir di DPR RI ia sempat menjabat sebagai Direktur dan Komisaris PT Samba Jaya.

Dalam menngasah ketajaman analisa dan meluaskan jejaringnya, berbagai organisasi pun pernah digelutinya. Antara lain adalah sebagai Wakil Bendahara di DPN MAI, Ketua DPD Jabar MAI, Ketua Kanwil Jabar Pandu Tani Indonesia, Kabid Pembangunan DKM Masjid Nurul Iman Sukra, Anggota Asosiasi Pengusaha dan Distributor Pupuk Indonesia dan Ketua Yayasan Yatim Piatu Nurul Iman Sukra.

Setelah menjalani kehidupan profesional, dan telah selesai dengan kehidupan pribadinya, Bambang Hermanto lantas bergabung dengan Partai Golkar. Tidak butuh waktu lama untuknya menapaki karir di dunia politik setelah berteduh di bawah rindangnya beringin.

Di DPR RI, Bambang Hermanto diminta untuk duduk di Komisi V DPR RI oleh Fraksi Partai Golkar pada awalnya. Tetapi kemudian, Fraksi Golkar merotasinya beberapa kali, dari Komisi V ke Komisi XI, lalu dikembalikan lagi ke Komisi V dan kini Bambang Hermanto duduk di Komisi VII DPR RI yang membidangi energi, riset dan tekhnologi.

Profil Bambang Hermanto, dilansir dari Wikipedia:

Nama: Bambang Hermanto

Lahir: tahun 1976 di Indramayu, Jawa Barat

Pendidikan:

- SMA Negeri Kandanghaur (1991–1994)
- S-1 Pendidikan Ahli Administrasi Perusahaan, Universitas Padjadjaran (1996–2000)
- S-2 Universitas Jayabaya (2005–2009)

Organisasi:

- Anggota OSIS SMA Kandanghaur
- Wakil Bendahara DPN MAI
- Ketua DPD MAI Jawa Barat
- Ketua Kantor Wilayah Jawa Barat Pandu Tani Indonesia
- Kepala Bidang Pembangunan DKM Masjid Nurul Iman Sukra
- Anggota Asosiasi Pengusaha dan Distributor Pupuk Indonesia
- Ketua Yayasan Yatim Piatu Nurul Iman Sukra

Pekerjaan:

- Account Officer Perusahaan Kontraktor di Tulungagung (1994)
- Waitress Perusahaan Franchise American Hamburger (1994)
- Tunnel Blasting PT Inco Sulawesi Selatan (1994–1995)
- Direktur dan Komisaris PT Samba Stevedore Indonesia (Perusahaan Bongkar Muat)
- Komisaris PT Samba Tour (Biro Perjalanan Wisata)
- Direktur CV Alam Tani dan PT Petrokimia Gresik
- Direktur dan Komisaris PT Altan Bros Indonesia
- Direktur dan Komisaris PT Samba Jaya
- Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (2020–sekarang)

Baca juga: Cek Prakiraan Cuaca di Jakarta, Bandung dan Kota Besar Lainnya, Sabtu 27 Mei 2023

Baca juga: VIDEO Bungkam Ketika Ditanya Kasusnya, Mario Dandy Tampil Beda Saat Diserahkan Polisi ke Kejaksaan

Baca juga: Wakil Bupati Rokan Hilir Sulaiman Ngamar Bareng Wanita ASN di Hotel, Digerebek saat Razia Prostitusi

Sudah tayang di TribunJabar: SOSOK Pembunuh Ibu Anggota DPR RI di Indramayu yang Ditemukan Terikat di Rumahnya, Kenal Korban

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved