Berita Abdya
Usut Kasus Dugaan Korupsi, Kejari Abdya Sita 5 Titik Lahan yang Dikuasai PT CA
Sampai sekarang, tim penyidik dalam menggali fakta sudah melakukan pemeriksaan terhadap 50 orang saksi, 6 orang ahli yang berkompeten di bidangnya.
Penulis: Taufik Zass | Editor: Saifullah
Laporan Taufik Zass | Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM,BLANGPIDIE - Tim penyidik dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Aceh Barat Daya (Abdya) melakukan pemasangan plang dan spanduk penetapan penyitaan pada lima titik lokasi lahan yang dikuasai PT Cemerlang Abadi (PT CA) yang berlokasi di Kecamatan Babahrot, Kabupaten Abdya, Rabu (5/7/2023).
Langkah penyitaan itu dilakukan berdasarkan Surat Perintah Penyitaan Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Barat Daya Nomor PRIN-271/L.1.28/Fd.2/06/2023 tanggal 19 Juni 2023, dan Penetapan Persetujuan Penyitaan Ketua Pengadilan Negeri Blangpidie Nomor: 60/PenPid.B-SITA/2023/PN Bpd.
Sebagaimana diketahui, selama hampir satu setengah bulan, tim penyidik Kejari Abdya melakukan pengumpulan alat bukti terkait penyidikan dugaan tindak pidana korupsi pada kegiatan usaha perkebunan kelapa sawit di atas tanah negara oleh PT CA yang berlokasi di Kecamatan Babahrot, Abdya.
"Sampai sekarang, tim penyidik dalam menggali fakta sudah melakukan pemeriksaan terhadap 50 orang saksi, 6 orang ahli yang berkompeten di bidangnya, dan penyitaan dokumen-dokumen yang berhubungan dengan kasus tersebut," kata Kajari Abdya, Heru Widjatmiko, SH, MH melalui Kepala Seksi Intelijen, Joni Astriaman SH, Kamis (6/7/2023).
Untuk penyelamatan aset negara berupa tanah itu, lanjut Joni, Tim Penyidik Kejari Abdya sebelum memasang plang dan spanduk penetapan penyitaan, pada hari Selasa 4 Juli 2023, telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat.
Kegiatan sosialisasi yang berlangsung di Aula Kantor Camat Babahrot itu, urai Joni, dihadiri oleh Kapolsek Babahrot, Danramil Babahrot, Camat Babahrot, Manager PT CA, Keuchik Cot Seumantok, Keuchik Simpang Gadeng, dan Keuchik Teladan Jaya, serta Ketua Kelompok Tani.
"Kemudian pada hari Rabu tanggal 05 Juli 2023 sekitar pukul 11.00 WIB, tim penyidik didampingi oleh Polres Abdya, Kodim 0110/ Abdya, Kapolsek Babahrot, Camat Babahrot, Keuchik, masyarakat, dan pihak PT CA, melakukan pemasangan plang dan spanduk penetapan penyitaan pada 5 titik di lokasi lahan yang dikuasai PT CA," sebut Joni.
Joni juga menjelaskan, tujuan penyitaan oleh Tim Penyidik Kejari Abdya ini guna kepentingan penyidikan dan pembuktian di depan persidangan dengan pedoman azas praduga tak bersalah (presumption of innocence).
Di mana, jelas Joni, penyitaan merupakan tindakan pengamanan aset dan pemeliharaan aset untuk tidak dipindahtangankan ke pihak lain sampai objek penyitaan mendapatkan kepastian hukum/putusan pengadilan (incraht).
"Untuk menjaga kegiatan operasional tetap berjalan dalam rangka melakukan perlindungan kepada karyawan/pekerja, kegiatan masih dilakukan oleh pihak perusahaan dalam pengawasan Tim Penyidik Kejari Abdya yang akan bekerja sama dengan salah satu BUMN untuk membantu pengawasan operasional perusahaan," paparnya.
Oleh karenanya, lanjut Joni, selama proses penyidikan pihaknya mengimbau kepada masyarakat dan semua elemen untuk tetap menjaga suasana kondusif.
"Insya Allah, tim penyidik akan fokus menuntaskan kasus ini," pungkas Kepala Seksi Intelijen Kejari Abdya ini.(*)
sita lahan
lahan dikuasai PT CA disita
kasus korupsi
PT CA
Kejari Abdya
Abdya
Serambi Indonesia
Serambinews.com
| Dandim 0107/Aceh Selatan Tutup Laga Penegak Tangguh Se-Kwartir Cabang Aceh Selatan 2025 |
|
|---|
| Berikan Jaminan Untuk Tenaga Kerja Rentan, Pemerintah Abdya Teken MoU dengan BPJS Ketenagakerjaan |
|
|---|
| Terima Audiensi Pendamping Bisnis KDMP, Dandim Abdya Ajak BSI Dukung Pembangunan Kopdes Merah Putih |
|
|---|
| MPU Abdya Dukung Pembentukan Yon TP, Minta Regulasi Khusus di Aceh |
|
|---|
| Perlawanan PT CA Tumbang di MA, Bupati Abdya Negara Tidak Boleh Kalah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.