Berita Pidie
Dinkes Pidie Sosialisasi Program Kerja Pokjanal Posyandu
Untuk itu perlu dilakukan perbaikan gizi masyarakat keterlibatan petugas dan memberikan pelayanan ke masyarakat.
Penulis: Nur Nihayati | Editor: Nur Nihayati
Untuk itu perlu dilakukan perbaikan gizi masyarakat keterlibatan petugas dan memberikan pelayanan ke masyarakat.
SERAMBINEWS.COM, SIGLI - Dinas Kesehatan (Dinkes) Pidie menggelar sosialisasi Pokjanal (kelompok kerja operasional) Posyandu di Kabupaten Pidie berlangsung di Aula Deha Cafe di Sigli, Pidie, Selasa (18/7/2023).
Kegiatan ini dibuka Pj Bupati Pidie Ir Wahyudi Adisiswanto MSi. Ia didampingi Sekda Pidie H Idhami MSi, Kepala Bappeda Pidie Isnaini, Kepala Dinas Pemerintahan Masyarakat Gampong Pidie Mutiin dan Kadis Kesehatan Pidie dr Arika Husnayanti SpOG (K).
Turut hadir juga Ketua TP PKK Pidie Ny Suaidah Sulaiman serta puluhan peserta kegiatan tersebut.
Pj Bupati Pidie, Ir Wahyudi Adisiswanto MSi dalam sambutannya saat membuka kegiatan mengatakan, dalam kehidupan ini ada tiga menjadi perhatian utama pemerintah menyangkut tiga aspek pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.
Sementara itu, dalam sosialisasi itu ada 3 komponen ikut menjadi mendukung pertama pemerintah, masyarakat dan media massa. Masing masing elemen ada komponennya ada komando tersendiri bagian kerja tiap komponen tersebut.
Dikatakan, seperti di dalam komponen masyarakat ada ada tokoh adat agama, akademisi dan media massa.
"Saya sudah setahun memimpin Pidie. Ingin saya sampaikan ucapan terimakasih atas dukungan masyarakat Pidie khususnya dalam penyambutan Presiden (Presiden RI Joko Widodo) berlangsung sukses. Habis itu saya dapat pujian dan saya mendapat banyak ucapan terimakasih," katanya.
Sementara itu, menurut Pj Bupati Pidie bukan kerja dirinya seorang diri tapi kerja banyak orang.
"Ada semua pihak, ada Kaukus Pemuda Pidie dan dukungan masyarakat seluruhnya. Saya terharu melihatnya adanya koordinasi dengan semua pihak sehingga memberikan motivasi. Sehingga kegiatan berlangsung sukses.
Bahkan tidak ada satupun insiden, yang tertabrak kereta pun tidak ada. Ternyata alam sangat mendukung kala itu. Itulah kelebihan masyarakat Pidie yang sangat mengagumkan.
Kini semua mata terbelalak. Yang selama ini negatif bisa dibayangkan sudah tidak ada. Di Pidie sudah menjadi kota yang layak diperhitungkan sebagai kota yang aman dan nyaman. Itu di Pidie sumbernya. Kita buktikan di Pidie ini hebat.
Ada yang bilang pada saya, saya ini menjadi seorang ilmu, Ibarat masuk sarang maling tapi bapak tahu ilmunya maling.
Kalau kita menghadap ulama jangan sekali kali berbohong begitulah tamsilannya. Ibarat naik perahu saya jarang mendayung lebih banyak digoyang ombak dan angin," ujar Pj Bupati Pidie seraya menyampaikan jika dirinya diperpanjang sebagai Pj Bupati Pidie hingga 2024.
778 Posyandu
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/F20230718aya71.jpg)