Prakiraan Cuaca

Hujan Lebat Disertai Petir Berpotensi Terjadi di Barsela, BMKG Ingatkan Warga Waspadai

hujan disertai petir berpotensi melanda 8 kabupaten/kota di barat selatan Aceh pada malam hari.

Penulis: Rizwan | Editor: Mursal Ismail
Dokumen Tribun
Ilustrasi petir 

hujan disertai petir berpotensi melanda 8 kabupaten/kota di barat selatan Aceh pada malam hari.

Laporan Rizwan I Nagan Raya

SERAMBINEWS.COM, SUKA MAKMUE - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG memperkirakan hujan lebat disertai petir berpotensi terjadi dalam dua hari ke depan di wilayah barat selatan atau Barsela Aceh

Oleh karena itu, BMKG mengingatkan warga untuk mewaspadai agar tak menimbulkan korban jiwa. 

Data diperoleh Serambinews.cok, Minggu (17/9/2023) dari BMKG Stasiun Meteorologi Nagan Raya, menjelaskan hujan disertai petir berpotensi melanda 8 kabupaten/kota di barat selatan Aceh pada malam hari.

Kedelapan daerah itu, yakni Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Abdya, Aceh Selatan, Subulussalam, Aceh Singkil, dan Simeulue.

"Waspadai hujan disertai petir dan angin kencang di wilayah barat selatan," kata Prakirawan BMKG Nagan Raya, Rahmat Zikri STr.

Dijelaskan, untuk kecepatan angin 20 km per jam arah tenggara, suhu 27 - 31 derajat celsius, kelebaban 75 - 98 persen.

Baca juga: GPS Collar Rusak, Petugas Kesulitan Giring Gajah Liar

BMKG juga mengingatkan nelayan di wilayah barat selatan terkait gelombang tinggi yakni 2,5 meter hingga 3 meter.

"Segera carikan tempat aman sehingga terhindari kasus nelayan tenggelam," imbau Rahmat Zikri. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved