Berita Aceh Barat

Siswa di SMPN 1 Woyla Timur Belajar di Lantai: Plt Kadisdik Saya Belum Dapat Informasi

"Kita belum dapatkan laporan dari kepala sekolah, dan akan segera kita cek informasi ini," ungkap Abdurrani.

Penulis: Sadul Bahri | Editor: Muhammad Hadi
FOR SERAMBINEWS.COM
Para siswa SMPN 1 Woyla Timur, Kabupaten Aceh Barat mengikuti proses belajar dan mengajar di lantai akibat tidak ada kursi dan meja, Senin (16/7/2024) 

Dalam situasi di mana pendidikan seharusnya menjadi prioritas utama, kondisi SMPN 1 Woyla Timur membutuhkan perhatian serius dari Dinas Pendidikan dan pemerintah setempat untuk memastikan semua anak-anak mendapatkan lingkungan belajar yang aman dan kondusif.

Sementara Kepala Sekolah SMPN 1 Woyla Timur, Rusni H membenarkan para siswanya dari kelas I hingga kelas III semuanya terpaksa harus belajar di lantai akibat tidak ada meja dan kursi yang hancur akibat terendam banjir.

Karena kursi terbuat terbuat dari bahan triplek sehingga sangat mudah lapuk dan rusak ketika terkena air.

"Semua siswa kami, sudah lebih dari setengah tahun belajar di lantai karena meja dan kursi sekolah hancur akibat banjir.

Kami sangat membutuhkan bantuan untuk mengatasi kekurangan fasilitas ini," ungkapnya dengan nada prihatin.

Disebutkan di sekolah tersebut para siswa berjumlah sekitar 84 orang, dan hal terpenting saat ini sekolah tersebut juga membutuhkan pengadaan buku-buku sekolah karena buku sebelumnya telah rusak karena basah terendam banjir.(sb)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved