Video
VIDEO Dipancing ke Dalam Terowongan Lalu Diledakkan, Gerombolan IDF Masuk Jebakan Hamas
Sejumlah Tentara IDF dilaporkan terjebak di dalam terowongan Hamas, mereka pun berakhir dengan meregang nyawa usai terowongan tersebut diledakan.
SERAMBINEWS.COM - Sejumlah pasukan Israel (IDF) dilaporkan terjebak di dalam terowongan Hamas, mereka pun berakhir dengan meregang nyawa usai terowongan tersebut diledakan.
Hal tersebut sesuai dengan laporan terbaru dari Sayap militer Hamas, Brigade Al-Qassam.
Dalam laporannya, pejuang Al-Qassam memancing pasukan infanteri Zionis ke pintu masuk terowongan.
Lantas Al-Qassam meledakkannya tepat di atas anggota pasukan tersebut, menyebabkan mereka tewas dan terluka, di Tal Al-Sultan sebelah barat kota Rafah di Jalur Gaza selatan.
Tak hanya itu, Al-Qassam juga melakukan operasi kompleks di sekitar Masjid Haroun, sebelah selatan George Street, timur Rafah, mengutip Palestine Chronicle.
Brigade Al-Qassam juga menargetkan pasukan musuh yang menyusup ke timur wilayah Juhr Al-Dik di Jalur Gaza tengah menembakkan peluru mortir.
Pejuang Qassam berhasil, menargetkan helikopter Apache Zionis dengan rudal SAM-7, Sabtu (20/7/2024).
Helikopter tersebut sebelumnya menembaki penduduk di sebelah timur Kamp Bureij, bagian tengah Jalur Gaza.(*)
VO: Dara Nazila
EV: Muhammad Aziz
Serambinews
IDF Masuk Terowongan Hamas
IDF Akui Kemampuan Pejuang Hamas
IDF Masuk Jebakan Al Qassam
IDF Kena Jebakan Hamas
Tentara IDF Diledakkan
Tentara IDF
Israel
Hamas
IDF
| VIDEO - Raja Yordania Tawarkan Proyek Gas dan Tol Rp 21 Triliun ke Indonesia Melalui Danantara |
|
|---|
| VIDEO Kapal Militer Rusia Dekati Pantai Amerika Disebut Lakukan Provokatif |
|
|---|
| VIDEO Haji Uma Minta Polisi Usut Tuntas dan Ungkap Motif Pembunuh Tukang Bakso |
|
|---|
| VIDEO Gangguan Listrik di PLTU Nagan Raya Sejumlah Wilayah di Aceh Padam |
|
|---|
| VIDEO Wabup Syukri Buka Meunasah Krueng Fair, Jadi Wadah untuk UMKM Lokal |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.