Selebriti
Usai Ammar Zoni Dituntut 12 Tahun Penjara, Kuasa Hukum Beri Dukungan: Pasti akan Datang Keadilan
Sebagai kuasa hukum, Jon Mathias mencoba memberikan dukungan dan pengertian soal tuntutan tersebut ke Ammar Zoni.
Sebagai kuasa hukum, Jon Mathias mencoba memberikan dukungan dan pengertian soal tuntutan tersebut ke Ammar Zoni.
SERAMBINEWS.COM - Mantan suami Irish Bella, Ammar Zoni menjalani proses hukum kasus penyalahgunaan narkoba yang ketiga kalinya.
Ammar Zoni diketahui memiliki dua orang anak dari pernikahannya dengan Irish Bella.
Hingga kini sang aktor menjalani sidang atas kasus tersebut.
Aktor Ammar Zoni dituntut 12 tahun penjara terkait kasus penyalahgunaan narkoba.
Tuntutan tersebut buntut dari dugaan Ammar Zoni turut terlibat dalam praktik jual beli narkoba jenis sabu.
Sebagai kuasa hukum, Jon Mathias mencoba memberikan dukungan dan pengertian soal tuntutan tersebut ke Ammar Zoni.
"Kami kan harus memberikan support dulu dan pengertian bahwa ini adalah tuntutan," kata Jon Mathias, dikutip dari YouTube Trans TV Official, Senin (22/7/2024).
Jon Mathias pun meminta Amma Zoni untuk mendekatkan diri ke Tuhan.
Dikatakan Jon, bahwa semua keputusan dan jalan hidup sudah ditentukan oleh Tuhan.
"Yang penting kamu dekatkan diri lah sama Allah."
"Karena semua itu kan Tuhan yang menentukan," ujarnya.
Jon meyakini, bahwa keadilan pasti akan menghampiri ke orang yang benar.
"Kalau kamu benar pasti akan datang keadilan," ucapnya.
Kendati begitu, Jon menyebut kliennya itu tentunya merasa stres karena tuntutan tersebut.
Diusir saat Beri Bantuan, Aisar Khaled Dapat Penghargaan dari DPD Bali: Rencana Tuhan itu Hebat |
![]() |
---|
Teuku Ryan-Olla Ramlan Beri Penjelasan Soal Kedekatan Mereka |
![]() |
---|
Kisah Mongol Stres Pinjamkan Rp 53 Miliar ke Calon Gubernur, Uang Tak Kembali karena Ditangkap KPK |
![]() |
---|
Jumlah Korban Penipuan Lisa Mariana Capai 18 Orang, Sudah Dilaporkan ke Polisi |
![]() |
---|
Status Arhan & Zize Bikin Kepo hingga Buat Netizen Halu: Ku Tunggu Dudamu |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.