Video

VIDEO - 40 Anggota DPRK Bireuen Resmi Dilantik

Selain itu, puluhan personil Polres Bireuen, anggota TNI, Satpol PP dan WH serta jajaran Dinas Perhubungan ikut mengamankan kegiatan bersejarah.

Penulis: Yusmandin Idris | Editor: m anshar

 

Laporan Yusmandin Idris I Bireuen

SERAMBINEWS.COM,  – Sebanyak 40 anggota DPRK Bireuen hasil pemilu 14 Februari lalu, Senin (2/9/2024) resmi diambil sumpah dan dilantik dalam rapat paripurna DPRK Bireuen dihadiri Pj Bupati Bireuen, unsur Forkopimda, pimpinan parpol, para kepala SKPK, tokoh masyarakat dan berbagai unsur lainnya.

Rapat paripurna pengambilan sumpah anggota DPRK Bireuen dipimpin Rusydi Mukhtar selaku kedua DPRK sebelumnya, pengambilan sumpah dilakukan Ketua Pengadilan Negeri Bireuen, Teuku Teuku Almadyan SH MH atas nama Mahkamah Agung RI juga dihadiri jajaran KIP dan Panwaslu Bireuen. 

Para tamu undangan selain mengikuti pertemuan di ruang sidang DPRK Bireuen juga disediakan tenda di lantai bawah dan terdapat sejumlah layar monitor. 

Selain itu, puluhan personil Polres Bireuen, anggota TNI, Satpol PP dan WH serta jajaran Dinas Perhubungan ikut mengamankan kegiatan bersejarah tersebut. 

Setiap tamu yang masuk ke ruangan diminta memperlihatkan undangan dan juga diperiksa anggota badan.  

Dalam pertemuan tersebut ketua DPRK lama, Rusydi Mukhtar menyampaikan sambutannya, sementara itu, Pj Bupati Bireuen, Jalaluddin SH MH membacakan amanat tertulis Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian. 

Anggota DPRK Bireuen rinciannya, dari Partai Golkar sembilan orang, PKB tujuh orang, Partai Aceh enam orang. Kemudian Nasdem lima orang, PKS empat orang, PAS Aceh tiga orang.  

Selanjutnya, Demokrat dan PPP masing-masing dua orang dan PNA serta PAN masing-masing satu orang. Dalam rapat paripurna juga menetapkan ketua sementara yaitu Juniadi SH dari Partai Golkar sebagai ketua sementara dan  Surya Dharma SH dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai wakil ketua sementara.   

Dari 40 orang, 19 diantaranya wajah lama dan 21 orang wajah baru. Dari jumlah tersebut empat diantaranya merupakan kaum ibu yaitu Hj Rosnani Apt (Nasdem), Husnidar Muhammad (Golkar), Adnen Nurdin (PKB) dan Rosnawati (Golkar).

Narator: Dara

Video Editor: M Anshar

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved