Kajian Islam
Usai Berdoa Disunnahkan Mengusap Wajah, Kecuali Usai Usai Baca Doa Qunut, Ini Penjelasan Buya Yahya
Doa qunut merupakan salah satu sunnah yang bisa dilakukan saat shalat subuh. Doa Qunut dibacakan pada rakaat kedua shalat.
Penulis: Firdha Ustin | Editor: Mursal Ismail
Buya Yahya menekankan pentingnya memahami hukum ini dengan cara yang baik tanpa menakut-nakuti orang yang mungkin melakukan kesalahan tersebut.
SERAMBINEWS.COM - Dai kondang Tanah Air, Buya Yahya, mengatakan meski disunnahkan mengusap wajah setelah berdoa pada umumnya, hal tersebut tidak berlaku usai doa qunut dalam shalat subuh.
Mengusap wajah setelah doa qunut tidak dianjurkan karena dapat menambah gerakan yang tidak terkait dengan shalat, sehingga berpotensi membatalkan shalat jika dilakukan berlebihan.
Buya Yahya menekankan pentingnya memahami hukum ini dengan cara yang baik tanpa menakut-nakuti orang yang mungkin melakukan kesalahan tersebut.
Doa qunut merupakan salah satu sunnah yang bisa dilakukan saat shalat subuh.
Doa Qunut dibacakan pada rakaat kedua shalat.
Dalam praktiknya terkadang kita melihat banyak jamaah yang mengusap wajahnya selesai membaca doa qunut. Bahkan tak jarang kita sendiri melakukan hal demikian.
Namun apakah ada keharusan untuk mengusap wajah setelah selesai membaca doa qunut subuh?
Terkait hal tersebut, pendakwah Buya Yahya yang juga pendiri pondok pesantren LPD Al Bahjah Cirebon melalui kanal YouTube Al Bahjah TV memberikan penjelasan.
Menurut Buya Yahya, memang dalam semua panjatan doa disunnahkan untuk mengusap wajah ketika selesai berdoa. Namun hal demikian tidak berlaku usai membaca doa qunut subuh.
Baca juga: Jangan Sampai Lomba 17 Agustusan Malah Menjadi Judi! Simak Penjelasan Buya Yahya
"Dalam semua panjatan doa disununnahkan Anda mengusap wajah anda setelah doa, kecuali waktu doa qunut Anda tidak usah mengusap wajah Anda dengan tangan Anda," kata Buya Yahya dikutip Serambinews.com, Jumat (9/8/2024).
Lantas mengapa tidak dianjurkan mengusap wajah setelah selesai membaca doa qunut subuh?
Pasalnya kata Buya Yahya, hendaknya kita menghindari banyak gerakan dalam shalat.
"Karena di dalam shalat hendaknya kita menghindari banyak gerakan-gerakan yang gak ada hubungannya dengan shalat," sambung Buya Yahya.
Maka dari itu, setelah selesai membaca doa qunut subuh, bisa langsung dilanjutkan ke gerakan sujud tanpa mengusap wajah terlebih dahulu.
Doa Qunut
shalat Subuh
Buya Yahya
Mengusap Wajah Setelah Membaca Doa Qunut
Serambinews.com
usap wajah
| Daftar Shalat Rawatib, Simak Shalat Fardhu Apa Saja yang Miliki Shalat Pengiring Qabliah dan Badiyah |
|
|---|
| Doa Isthikarah Dalam Bahasa Arab, Doa Khusus Dipanjatkan Setelah Shalat Istikharah, Simak Panduannya |
|
|---|
| Tiga Cara Allah Kabulkan Doa Hambanya, Buya Yahya: Jangan Pernah Ragu Saat Meminta |
|
|---|
| Lima Amalan Ringan di Hari Jumat Menurut Ustaz Adi Hidayat, Bisa Jadi Penghapus Dosa! |
|
|---|
| Hati-Hati Batal, Begini Cara Menambah Doa Dalam Sujud Ketika Shalat Bila Tak Bisa Bahasa Arab |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Ulama-Besar-Buya-Yahya-Al-Bahjah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.