Sholat Tahajud

Ibadah Malam, Sholat Tahajud, Amalan Terbaik untuk Dunia dan Akhirat

Mengerjakan tahajud tidak hanya memberikan keberkahan, tetapi juga mendekatkan diri kepada Allah dan membawa berbagai manfaat, baik

Editor: Nur Nihayati
SERAMBINEWS.COM/YENI HARDIKA/FREEPIK.COM
ilustrasi shalat malam 

Mengerjakan tahajud tidak hanya memberikan keberkahan, tetapi juga mendekatkan diri kepada Allah dan membawa berbagai manfaat, baik

SERAMBINEWS.COM - Untuk mencari keberkahan dalam hidup ini salah satunya mengerjakan sholat tahajud.

Ibadah sunah ini membuat hati tenang, damai dan memudahkan semua urusan dihadapi.

Di samping itu membuka pintu rezeki yang tiada disangka-sangka.

Mengerjakan Sholat Tahajud merupakan salah amalan sunnah yang memiliki banyak kemuliaan bagi seorang Muslim.

Mengerjakan tahajud tidak hanya memberikan keberkahan, tetapi juga mendekatkan diri kepada Allah dan membawa berbagai manfaat, baik di dunia maupun di akhirat.

1. Kedudukan yang Mulia

Sholat Tahajud memiliki kedudukan yang sangat terhormat. Dalam surat Al-Isra ayat 79, Allah SWT berfirman:

"Dan pada sebagian malam hari bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji." (QS. Al-Isra: 79)

2. Menjadi Kunci untuk Masuk Surga

Rasulullah SAW menyebutkan bahwa orang yang melaksanakan sholat malam akan mendapatkan jaminan untuk masuk surga dengan selamat. Beliau bersabda:

"Wahai manusia, sebarkanlah salam, berilah makan, sambungkanlah silaturrahim, dan shalatlah pada malam hari ketika orang lain sedang tidur; niscaya kalian akan masuk surga dengan selamat." (HR. Ibnu Majah)

3. Sholat Sunnah yang Paling Utama

Sholat Tahajud atau qiyamul lail merupakan salat sunnah yang paling utama setelah salat fardhu. Rasulullah SAW bersabda:

"Salat yang paling utama setelah salat fardhu adalah salat malam." (HR. An-Nasa'i)

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved