Berita Politik
Enam Kader Mendaftar Sebagai Calon Formatur DPD PAN Abdya
Sekretaris DPD PAN Abdya, Drs M Hanafiah AK, SH, MH mengungkapkan, bahwa keenam pendaftar tersebut merupakan kader dan pengurus internal partai.
Laporan Masrian Mizani I Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM, BLANGPIDIE – Sebanyak enam orang kader Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mendaftar sebagai calon formatur pada Musyawarah Daerah (Musda) DPD PAN Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).
Sekretaris DPD PAN Abdya, Drs M Hanafiah AK, SH, MH mengungkapkan, bahwa keenam pendaftar tersebut merupakan kader dan pengurus internal partai.
Mereka adalah, Said Rian Suherza, Arjuna Putra, Ikhsan, Said Abbas, Nazli MD, dan Salman.
"Proses penjaringan ini dilakukan sesuai dengan instruksi pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) dan Musyawarah Daerah (Musda) yang tertuang dalam surat Nomor: PAN/A/KS-SaJ/012/II/2025 tertanggal 28 Februari 2025,” katanya.
“Instruksi ini ditandatangani langsung oleh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, dan Sekretaris Jenderal, Eko Hendro Purnomo," jelas M Hanafiah, Selasa (18/3/2025).
Ia menambahkan, bahwa seluruh berkas pendaftaran akan diserahkan ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Aceh paling lambat pada 19 Maret 2025.
“Tahapan penjaringan dan penyaringan ini menjadi bagian dari proses demokrasi internal PAN untuk menentukan kepemimpinan DPD PAN Abdya ke depan,” jelasnya.
Dengan adanya enam pendaftar yang berasal dari kader internal ini, papar Hanafiah, diharapkan kepemimpinan PAN mendatang tetap sejalan dengan visi dan misi partai dalam membangun daerah serta memperjuangkan aspirasi masyarakat.(*)
DPD PAN Abdya
Musda DPD PAN Abdya
calon formatur
Berita Politik
Abdya
Serambinews.com
Serambi Indonesia
Rumuskan Strategi Penguatan Struktur Partai, DPW PKB Aceh Gelar Rakerwil |
![]() |
---|
Apresiasi SK Menkumham, DPW PPP Aceh: Mardiono Kader Murni PPP |
![]() |
---|
Partai Gelora Menyapa Pidie, Janjikan Awal Baru Menuju Perubahan |
![]() |
---|
TA Khalid Tegaskan Revisi UUPA Terus Bergulir di DPR RI |
![]() |
---|
Abuwa Minta Muda Seudang Jadi Garda Perjuangan Tuntaskan Butir MoU Helsinki |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.