Aceh Jaya

Gelar Safari Ramadhan, Safwandi Sebut Langkah Dengar Aspirasi Masyarakat 

Dalam kunjungan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati tidak hanya bersilaturahmi, tetapi juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim...

Penulis: Riski Bintang | Editor: Eddy Fitriadi
For Serambinews.com
SAFARI RAMADHAN - Bupati Aceh Jaya Safwandi dan Wakil Bupati, Muslem, melakukan kunjungan Safari Ramadhan perdana ke Gampong Pasie Teubee, Kecamatan Pasie Raya, dan Gampong Keude Teunom, Kecamatan Teunom, pada Senin (17/3/2025). 

Laporan Riski Bintang | Aceh Jaya 

SERAMBINEWS.COM, CALANG - Dalam rangka bulan suci Ramadan 1446 H, Bupati Aceh Jaya Safwandi dan Wakil Bupati, Muslem, melakukan kunjungan Safari Ramadan perdana ke Gampong Pasie Teubee, Kecamatan Pasie Raya, dan Gampong Keude Teunom, Kecamatan Teunom, pada Senin (17/3/2025).

Kegiatan ini menjadi momentum mempererat silaturahmi antara pemerintah daerah dan masyarakat. 

Pada hari pertama Safari Ramadan ini, tim dibagi menjadi dua kelompok. Bupati Safwandi berkunjung ke Gampong Pasie Teubee, Pasie Raya, sementara Wakil Bupati Muslem D. Mengunjungi Gampong Keude Teunom, Kecamatan Teunom. 

Langkah ini diambil untuk menjangkau lebih banyak warga dan memastikan setiap aspirasi dapat didengar.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati tidak hanya bersilaturahmi, tetapi juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial.

Selain itu, sajadah juga diserahkan kepada masjid setempat sebagai dukungan terhadap kegiatan keagamaan.

Dalam sambutannya, Bupati Safwandi mengatakan bahwa Safari Ramadhan ini adalah bagian dari upaya bersama untuk mewujudkan pemerintahan yang inklusif dengan mendengarkan suara rakyat.

Bupati Safwandi juga menyampaikan himbauan penting dari Gubernur Aceh terkait pelaksanaan shalat fardhu berjamaah bagi aparatur negara dan masyarakat, serta pelaksanaan mengaji pada satuan pendidikan di Aceh. 

"Himbauan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas ibadah dan pendidikan agama di Aceh khususnya di Aceh Jaya," ucapnya. 

Sementara itu, di tempat yang berbeda, Wakil Bupati Muslem D. mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan dan keharmonisan, terutama dalam menyambut Idulfitri yang akan datang.

Muslem D berharap Safari Ramadhan ini dapat memperkuat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat di Kabupaten Aceh Jaya.

Kegiatan Safari Ramadhan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat Pasie Teubee dan Keude Teunom. Mereka berharap agar pemerintah daerah terus hadir dan mendukung pembangunan daerah sesuai dengan kebutuhan warga.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved