Info Abdya
Tegas! Bupati Abdya Akan Minta Pertamina Tutup Agen Gas yang Permainkan Harga
Bupati Abdya Safaruddin memastikan akan menindak tegas apabila menemukan adanya agen-agen nakal di lapangan.
Penulis: Masrian Mizani | Editor: Safriadi Syahbuddin
Laporan Masrian Mizani | Aceh Barat Daya
SERAMBINEWS.COM, BLANGPIDIE - Bupati Aceh Barat Daya (Abdya), Safaruddin mengingatkan seluruh pangkalan atau agen gas di daerah itu untuk tidak mempermainkan harga jual gas 3 Kg, Jumat (18/7/2025).
Pernyataan itu ia sampaikan Jumat (18/7/2025), setelah menerima banyak laporan atau keluhan masyarakat terkait harga gas 3 Kg yang dijual di atas harga eceran tertinggi (HET).
"Seminggu terakhir ini saya menerima keluhan dari masyarakat soal penyaluran dan harga gas elpiji 3 Kg di lapangan bermasalah," ucap Safaruddin, Jumat (18/7/2025).
Baca juga: Harga Beras di Abdya Melonjak Tajam, Per Sak 15 Kg Kini Capai Rp 255 Ribu, Ini Rinciannya
Safaruddin menduga ada agen-agen "nakal" yang mencoba ingin memainkan harga, serta proses penyaluran tidak tepat sasaran sesuai aturan berlaku.
Menurut Safaruddin, keluhan ini tak hanya dari masyarakat saja, bahkan ia juga menerima laporan langsung dari Ketua Himpunan Wiraswasta Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Aceh, Nahrawi Noerdin.
Karena itu, ia memastikan akan menindak tegas apabila menemukan adanya agen nakal di lapangan.
Bahkan, tidak menutup kemungkinan Safaruddin akan meminta Pertamina untuk mencabut izin pangkalan yang tak sesuai aturan.
"Saya ingatkan kepada agen dan pangkalan gas elpiji 3 Kg di Abdya jangan coba-coba nakal, kasihan masyarakat di kampung-kampung," ujarnya.
Baca juga: Bupati Abdya Ditunjuk Sebagai Korwil Aceh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia
Selain itu, Safaruddin juga menyoroti soal kelangkaan gas elpiji 3 kg di Abdya.
Dalam hal ini, ia akan berkoordinasi dengan pihak terkait dan juga melakukan pengawasan langsung ke lapangan.
Safaruddin juga mengingatkan pengusaha atau masyarakat ekonomi menengah ke atas untuk tidak menggunakan gas subsidi yang diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu.
Begitu juga halnya Aparatur Sipil Negara (ASN), secara aturan tidak dibolehkan. Sebab, penggunaan gas subsidi itu hanya untuk masyarakat kurang mampu dan usaha mikro.
"Saya akan meminta kepada dinas terkait untuk melakukan pengawasan ketat. Jangan ada yang coba-coba bermain, kalau bukan hak kita, jangan diambil. Sayang masyarakat yang benar-benar membutuhkan," demikian Safaruddin.(*)
Bupati Abdya
Safaruddin
Bupati Abdya Safaruddin
Pertamina
pangkalan gas
agen gas
Serambi Indonesia
Aceh Barat Daya
gas 3 Kg
| Dukung Ketahanan Pangan, Ratna Sari Dewi Tinjau Program Hatinya PKK Abdya |
|
|---|
| Targetkan Maturitas SPIP Tetap Setara Provinsi Aceh, Inspektorat Abdya Bimbing 43 Asesor |
|
|---|
| Tim Kodam IM Sosialisasi Pembangunan Yon TP di Abdya, Pemkab Harap Dukungan Semua Pihak |
|
|---|
| Asisten II Setdakab Abdya: Penanganan PPKS Sangat Bergantung Pada Kepedulian Aparatur Gampong |
|
|---|
| Pastikan Berjalan Optimal, Plt Sekda Abdya Tinjau Pelaksanaan MBG di Sekolah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.