Prakiraan Cuaca

Cuaca Aceh Singkil Mayoritas Cerah Berawan, Ini Ciri-cirinya 

Kecamatan yang diprediksi cerah berawan masing-masing Kecamatan Pulau Banyak Barat, Singkil dan Kecamatan Kuala Baru

Penulis: Dede Rosadi | Editor: Nur Nihayati
SERAMBINEWS.COM/DEDE ROSADI
JALAN SEPI - Langit dihiasi awan tipis memayungi jalan sepi menuju Singkil, ibu kota Kabupaten Aceh Singkil, di kawasan Gosong Telaga Barat, Minggu (3/8/2025). 

Kecamatan yang diprediksi cerah berawan masing-masing Kecamatan Pulau Banyak Barat, Singkil dan Kecamatan Kuala Baru

Penulis: Dede Rosadi I Aceh Singkil 

SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Jika anda ingin jalan-jalan ke Kabupaten Aceh Singkil, Provinsi Aceh simak prakiraan cuaca hari ini.

Mayoritas wilayah Kabupaten Aceh Singkil, diprediksi cerah berawan, Minggu (3/8/2025). 

Dikutip dari laman Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dari 11 kecamatan di kabupaten itu, 10 kecamatan cerah berawan. 

Sementara satu kecamatan diperkirakan berawan yaitu, Kecamatan Pulau Banyak. 

Kecamatan yang diprediksi cerah berawan masing-masing Kecamatan Pulau Banyak Barat, Singkil dan Kecamatan Kuala Baru. 

Lalu Kecamatan Singkil Utara, Gunung Meriah, Simpang Kanan, Danau Paris, Suro Makmur, Singkohor dan Kecamatan Kota Baharu. 

Cuaca cerah berawan merupakan salah satu istilah dalam prakiraan cuaca. 

Kondisi cuaca cerah berawan bila langit dalam kondisi cerah, namun ada awan yang menutupi sebagian atau seluruh langit.

Matahari dalam cuaca cerah berawan, tetap bersinar memancar terang walau terhalang awan.

Berdasarkan pandangan kasat mata ciri-ciri cuaca cerah berawan antar lain: 

* Langit terlihat terang atau cerah walau terdapat awan.

* Saat cuaca cerah berawan udara terasa sejuk atau tidak terlalu panas, karena sinar matahari terhalang awan.

* Sesuai istilahnya cerah berawan, di langit terlihat awan tipis seperti gulungan kapuk putih.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved