Video
VIDEO - Jerome Polin 'GERAM' Pimpinan DPR Ngeluh Tunjangan Beras 'cuma' Rp 12 Juta 'Saja'
Jerome Polin tampak geram menyikapi pernyataan Adies Kadir yang 'mengeluh' bahwa tunjangan beras bulanan anggota DPR "cuma belasan juta saja".
SERAMBINEWS.COM - Tokoh publik yang juga seorang content creator dan ahli Matematika, Jerome Polin, kembali menjadi sorotan setelah meluapkan kegusarannya terhadap isu yang santer beredar di masyarakat: keluhan seorang pejabat pemerintah mengenai tunjangan beras anggota DPR.
Jerome Polin tampak geram menyikapi pernyataan Adies Kadir yang 'mengeluh' bahwa tunjangan beras bulanan yang diterima anggota DPR "cuma belasan juta saja". Bagi Jerome, angka Rp12 juta adalah jumlah yang besar dan jauh dari kata "cuma".
Menggunakan keahliannya di bidang Matematika, Jerome langsung membuat konten edukasi yang berupaya menyadarkan publik dan pihak terkait. Melalui hitungan matematis yang ia paparkan di papan tulis, Jerome membongkar fakta mengenai seberapa banyak beras yang sebenarnya bisa didapat dengan uang tunjangan sebesar itu.
Hasilnya, hitungan Jerome sangat menohok. Berdasarkan analisis kebutuhannya, satu anggota DPR RI hanya membutuhkan 9 kilogram beras tiap bulan, yang jika dikonversi menjadi uang hanya senilai Rp135 ribu. Bahkan jika dihitung untuk satu keluarga dengan empat anggota, dana yang dibutuhkan cuma Rp540 ribu per bulan. Konten yang menguak fakta kontras ini pun dengan cepat viral dan menuai berbagai respons dari warganet.
Baca juga: VIDEO VIRAL Jerome Polin Bahas Utang Negara, Rakyat Indonesia Masing-Masing Tanggung Rp 28 Jutaan
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.