Berita Pidie
Suplai Air Perumda Sigli Macet, Begini Penjelasan Dewas
" Tadi malam, pipa di kawasan Gampong U Gadeng, Kecamatan Keumala U Gadeng meledak," kata Dewan Pengawas
Penulis: Muhammad Nazar | Editor: Nur Nihayati
" Tadi malam, pipa di kawasan Gampong U Gadeng, Kecamatan Keumala U Gadeng meledak," kata Dewan Pengawas
Laporan Wartawan Serambi Indonesia
Muhammad Nazar I Pidie
SERAMBINEWS.COM, SIGLI- Suplai air bersih dari Perusahaan Umum Daerah atau Perumda Tirta Mon Krueng Baro Sigli, Kabupaten Pidie, Sabtu (26/11/2025), macet.
Akibatnya pelanggan kelimpungan mencari air bersih untuk kebutuhan sehari-hari bagi keluarga. Baik untuk keperluan air minum, mencuci hingga mandi.
Sebagian warga terpaksa mandi dan mengambil air di sarana ibadah seperti masjid dan meunasah terdekat.
Suplai air dari Perumda Tirta Mon Krueng Baro Sigli, telah terhenti saat banjir terjadi, Rabu (26/11/2025). Namun, sampai kini suplai air dari perumda belum normal.
" Tadi malam, pipa di kawasan Gampong U Gadeng, Kecamatan Keumala U Gadeng meledak," kata Dewan Pengawas atau Dewas Perumda Tirta Mon Krueng Baro Sigli, Apriadi SSos, kepada Serambinews.com, Sabtu (29/11/2025).
Ia menjelaskan, saat pipa yang meledak itu masih dalam perbaikan petugas Perumda Tirta Mon Krueng Baro Sigl.
" Kita harapkan perbaikan pipa itu bisa selesai sore ini, sehingga pasokan air akan normal kembali," jelasnya.
Kata Apriadi, petugas Perumda Tirta Mon Krueng Baro Sigli, yang bekerja 24 jam untuk menjaga kwalitas air dan kebutuhan mendesak pelanggan.
Dikatakan, saat listrik padam, Perumda Tirta Mon Krueng Baro Sigli harus memaksimalkan mesin genset.
" Kendala sekarang kita susah mendapatkan BBM dari SPBU," jelasnya.
Ia menyebutkan, posko tanggap darurat PLN se-Aceh di Gardu Induk Tijue, Kecamatan Pidie.
Saat ini, Gardu Induk Tijue yang arus listriknya di bawa ke Pidie Jaya, yang mengalami banjir sangat dasyat.
" Di saat terjadi bencana pun kami harus berbuat yang terbaik untuk masyarakat dalam menyuplai air bersih," jelasnya. (*)
suplai air
PDAM Sigli
Suplai Air PDAM Sigli
Suplai Air Macet
Berita Pidie
Serambinews.com
Serambi Indonesia
| PUPR RI Bangun Proyek Enam Madrasah di Pidie, Kankemenag Usulkan 22 Madrasah |
|
|---|
| Dana Desa di Pidie Gagal Ditarik, Uang 100 Miliar ‘Mati’ |
|
|---|
| Sertijab Direktur Baru, Bupati Pidie Minta Perumdam Tirta Mon Krueng Baro Berikan Kontribusi PAD |
|
|---|
| Bupati Pidie Hadiri Sertijab Direktur Perumdam Tirta Mon Krueng Baro |
|
|---|
| Pembangunan 12 Unit Huntara di Blang Pandak Tangse Terus Dikebut, Kuras Dana BTT Rp 600 Juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/air-pdam-2911.jpg)