Berita Aceh Besar

Wamendukbangga Isyana Bagoes Soroti Tingginya Angka Stunting di Aceh

Namun di Aceh masih berada di angka 28,6 persen, atau berada di peringkat ketujuh dari 38 provinsi. 

Penulis: Rianza Alfandi | Editor: Saifullah
Serambi Indonesia
WAMENDUKBANGGA KUNJUNGI KRS – Wamendukbangga yang juga Wakil Kepala BKKBN, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka mengunjungi Keluarga Berisiko Stunting (KRS) dalam rangka kegiatan Program Genting, di Gampong Siron Blang, Kecamatan Kuta Cot Glie, Aceh Besar, Selasa (7/10/2025). 

Isyana menambahkan, bahwa upaya pencegahan stunting juga harus dilakukan sejak dini, terutama pada seribu hari pertama kehidupan.

Baca juga: Pemkab Abdya Ajak Masyarakat Pahami Stunting dan Perlunya Program KB

Karena masa tersebut menjadi periode paling optimal dalam pertumbuhan anak. 

Tak hanya itu, Isyana juga menyinggung soal program nasional Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Presiden Prabowo Subianto, yang akan mendukung pemenuhan gizi anak, ibu hamil, dan ibu menyusui. 

“Program MBG ini tidak hanya ditujukan untuk anak-anak usia sekolah. Tapi juga untuk ibu hamil, ibu menyusui dan anak-anak balita non-PAUD,” tutur dia.

“Karena bagaimanapun juga untuk mencegah stunting upaya-upaya harus dilakukan sejak dini,” ungkapnya. 

Melalui berbagai upaya tersebut, Isyana berharap, angka stunting di Aceh dapat terus ditekan, sejalan dengan target nasional menuju Indonesia Emas 2045. 

Di sisi lain, ia juga meminta para kader pendamping keluarga (TPK) agar lebih gencar melakukan edukasi kepada masyarakat. 

Baca juga: Forikan Aceh Barat Salurkan 5 Ton Ikan Segar untuk Tekan Stunting dan Gizi Buruk

“Sehingga membuat masyarakat mengetahui bagaimana cara hidup yang bersih dan sehat. Itu yang sangat penting untuk mencegah stunting,” pungkasnya.(*)

 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved