Breaking News

Berita Aceh Utara

Atlet 17 Cabor di Aceh Utara Mulai Siapkan Diri untuk Pra-PORA 2025

Para atlet dari berbagai cabang kini intens menjalani latihan dan seleksi internal sebagai langkah awal menuju kompetisi yang menjadi pintu gerbang

Penulis: Jafaruddin | Editor: Mursal Ismail
Serambinews.com/HO
DAHLAN ISHAK - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Utara, M Dahlan Ishak, Senin (3/11/2025), menyampaikan bahwa seluruh cabor yang terdaftar saat ini sedang dalam tahap pemantapan fisik, strategi, dan teknik bertanding. 
Ringkasan Berita:
  • Sebanyak 17 cabor Aceh Utara sedang mempersiapkan diri menghadapi Pra-PORA IV 2025 sebagai ajang menuju PORA 2026, dengan fokus pada latihan fisik, strategi, dan teknik.
  • KONI Aceh Utara menargetkan sebanyak mungkin atlet lolos ke PORA, sementara tiga cabor—Panahan, Dayung, dan Tinju—sudah lebih dulu memastikan tiket.
  • Cabor Layar dan Bermotor absen karena kendala teknis, namun para pelatih optimistis atlet Aceh Utara siap bersaing berkat semangat dan dukungan pemerintah daerah.

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Jafaruddin I Aceh Utara

SERAMBINEWS.COM, LHOKSUKON – Sebanyak 17 cabang olahraga (cabor) dari Kabupaten Aceh Utara mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi ajang Pra-Pekan Olahraga Aceh (Pra-PORA) IV Tahun 2025.

Para atlet dari berbagai cabang kini intens menjalani latihan dan seleksi internal sebagai langkah awal menuju kompetisi yang menjadi pintu gerbang menuju PORA 2026 mendatang.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Utara, M Dahlan Ishak kepada Serambinews.com, Senin (3/11/2025), menyampaikan bahwa seluruh cabor yang terdaftar saat ini sedang dalam tahap pemantapan fisik, strategi, dan teknik bertanding.

 “Kita terus memantau kesiapan tiap cabor agar bisa tampil maksimal di Pra-PORA nanti. Targetnya, Aceh Utara dapat meloloskan sebanyak mungkin atlet ke PORA 2026,” ujarnya.

Adapun 17 cabang olahraga yang kini mulai berlatih dan bersiap tampil pada Pra-PORA tersebut meliputi Atletik, Petanque, Panjat Tebing, Kempo, Anggar, Bola Voli, Pencak Silat, Perbakin (menembak), Taekwondo, Karate, Sepak Takraw, Bulu Tangkis, Tenis Meja, Muaythai, Wushu, Bola Basket, dan Arung Jeram.

Sementara itu, beberapa cabang olahraga lainnya telah lebih dahulu memastikan tiket menuju PORA 2026.

Baca juga: Oknum Keuchik di Aceh Utara Diduga Ancam Wartawan, PWI Lhokseumawe Bersama Lawyer Lapor ke Polres

Cabang Panahan berhasil meloloskan 12 atlet, cabang Dayung meloloskan 13 atlet, dan cabang Tinju mengamankan 9 atlet ke ajang olahraga bergengsi tingkat provinsi tersebut.

Namun, tidak semua cabang ikut serta dalam Pra-PORA kali ini. KONI Aceh Utara memastikan bahwa cabang Layar dan Bermotor tidak berpartisipasi karena alasan teknis dan kesiapan.

Sejumlah pelatih dari masing-masing cabor mengaku optimistis dengan peluang atlet Aceh Utara untuk lolos ke PORA 2026.

Mereka menilai semangat dan disiplin latihan para atlet semakin meningkat setelah menerima jadwal resmi dari KONI Aceh.

KONI Aceh Utara berharap, dengan dukungan pemerintah daerah, para atlet dapat terus berlatih dengan fasilitas dan pembinaan yang memadai sehingga mampu bersaing dengan kabupaten/kota lain di seluruh Aceh.(*)

Baca juga: Ini 61 Peserta Kafilah Aceh Utara dan Cabang Lomba Diikuti di MTQ Aceh 2025

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved