Haba Unimal
Dosen Keperawatan Unimal Kembangkan Desa Siaga Pengendalian Hipertensi
Dosen Keperawatan Unimal Kembangkan Desa Siaga Pengendalian Hipertensi
Penulis: Zaki Mubarak | Editor: IKL
SERAMBINEWS.COM, PIDIE - Tim dosen program studi keperawatan, fakultas kedokteran Universitas Malikussaleh (Unimal), melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) di Gampong Tijue, Kecamatan Pidie, Kabupaten Pidie.
Kegiatan bertajuk “Model Desa Siaga Deteksi Dini dan Edukasi Berkelanjutan sebagai Upaya Penguatan Resiliensi Kesehatan Masyarakat dalam Pengendalian Hipertensi”
Baca juga: Unimal Lhokseumawe Terima Kunjungan Siswa Rantauprapat
Dalam sambutan Ketua Tim, Rahmi Inayati, menjelaskan bahwa hipertensi merupakan penyakit tidak menular dengan kasus tinggi di wilayah Aceh.
“Melalui program ini, kami ingin memberdayakan masyarakat agar mampu mengenali tanda-tanda awal hipertensi, rutin memeriksa tekanan darah, dan menerapkan pola hidup sehat untuk mencegah komplikasi seperti stroke, penyakit jantung, hingga gangguan ginjal,” katanya.
Rahmi menyebutkan, kegiatan ini diikuti oleh aparatur gampong, kader posyandu, serta puluhan warga Gampong Tijue dengan antusiasme tinggi.
Ia menjelaskan, selain skrining tekanan darah dan pemeriksaan faktor risiko, tim juga melakukan edukasi interaktif serta pelatihan kader agar mampu melanjutkan pendampingan dan deteksi dini secara mandiri di tingkat rumah tangga, katanya.
Rahmi menegaskan, bahwa keberhasilan pengendalian hipertensi tidak hanya bergantung pada pelayanan kesehatan formal, tetapi juga pada kesadaran kolektif masyarakat.
“Model Desa Siaga ini kami rancang agar masyarakat memiliki ketahanan kesehatan (resilience) yang kuat artinya mampu mengenali, mencegah, dan menanggulangi masalah kesehatan secara mandiri dan berkelanjutan,” ujarnya.
Ia berharap, program ini dapat direplikasi di desa lain di Kabupaten Pidie. “Kami ingin Gampong Tijue menjadi contoh atas kolaborasi akademisi, pemerintah desa, dan masyarakat dapat membangun desa siaga yang tangguh dalam menghadapi penyakit tidak menular,” tambahnya.
Kegiatan digelar mulai 30 September sampai 21 November 2025, disusun dalam dua tahapan. Pertama dimulai survei lapangan serta perekrutan kader desa, dan pelatihan agar para kader mampu berperan sebagai agen Desa Siaga dalam deteksi dini hipertensi.
Kemudian, tahap kedua, tim melaksanakan penyuluhan mengenai deteksi dini dan edukasi pengendalian hipertensi kepada masyarakat Tijue, termasuk pemutaran video edukasi yang diadopsi dari Kementerian Kesehatan RI.
Pengukuran pengetahuan dilakukan melalui pre-test dan post-test menggunakan kuesioner terstandarisasi yang diadaptasi dari riset internasional dan pedoman nasional.
Kegiatan ilmiah ini menempatkan masyarakat sebagai subjek aktif yang mampu menginternalisasi informasi dan mempraktikkan pola hidup sehat secara berkelanjutan.
Pengabdian ini dipimpin oleh Rahmi Inayati bersama anggota tim, yaitu Ns. Ainal Mardhiah, Adam dan para mahasiswa keperawatan.
Program ini menjadi wujud komitmen Unimal dalam mendukung pembangunan kesehatan masyarakat berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang keperawatan.(*)
| Unimal dan Dinas P3AP2KB Lhokseumawe Gelar Pelatihan Stunting Kader Desa |
|
|---|
| Peringati Hari Pahlawan, Rektor Unimal Beri Penghargaan Dosen, Tendik, dan Mahasiswa Berprestasi |
|
|---|
| 24 Finalis Ikut Seleksi, UPT Perpustakaan Unimal Nobatkan Duta Baca Baru |
|
|---|
| Tiga Tim P2MW Unimal Lolos ke Expo XVI 2025 |
|
|---|
| Mahasiswa Arsitektur Unimal Gelar Pameran Paparan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Dosen-Keperawatan-Unimal-Kembangkan-Desa-Siaga-Pengendalian-Hipertensi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.