Bireuen

Fakultas Ilmu Kesehatan UMMAH Yudisium 33 Lulusan

Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Mahakarya (UMMAH) Aceh menggelar Yudisium Angkatan IV di Aula Wisma Bireuen...

Penulis: Yusmandin Idris | Editor: Eddy Fitriadi
Serambinews.com/HO
YUDISIUM - Sebanyak 33 lulusan Fakultas Ilmu Kesehatan UMMAH Bireuen, Rabu (12/11/2025) mengikuti yudisium berlangsung di aula Wisma Bireuen Jaya. 
Ringkasan Berita:
  • Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Mahakarya (UMMAH) Aceh menggelar Yudisium Angkatan IV di Aula Wisma Bireuen, Rabu (12/11/2025).
  • Sebanyak 33 lulusan terdiri dari D3 Keperawatan, S1 Keperawatan, dan Profesi Ners resmi dikukuhkan.
  • Rektor UMMAH berharap para lulusan dapat mengamalkan ilmu keperawatan dan terus berbakti kepada orang tua.

 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Yusmandin | Bireuen 

SERAMBINEWS.COM, BIREUEN – Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Mahakarya (UMMAH) Aceh menggelar Yudisium Angkatan IV di Aula Wisma Bireuen, Rabu (12/11/2025).

Humas UMMAH, Fohan Muzakir, M.Sos., kepada Serambinews.com menjelaskan, kegiatan tersebut diikuti sebanyak 33 lulusan yang terdiri atas 19 lulusan D3 Keperawatan, 10 lulusan S1 Keperawatan, dan 4 lulusan Profesi Ners.

Acara yudisium turut dihadiri Rektor UMMAH, Wakil Rektor II, Ketua Badan Pembina Harian (BPH) Universitas, Dekan FIKes, perwakilan DPW Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Aceh, serta perwakilan RS Fauziah.

Rektor UMMAH, Dr. H. Muharrir, M.Ag., dalam sambutannya berharap para lulusan dapat mengimplementasikan ilmu yang telah diperoleh selama kuliah ke dunia kerja nantinya.

“Kesuksesan Anda hari ini tidak terlepas dari doa dan pengorbanan orang tua. Pulanglah dan sampaikan kabar gembira ini kepada mereka, serta terus muliakan keduanya,” pesan Rektor.

Baca juga: Abrasi Meluas ke Enam Desa di Jangka Bireuen, Puluhan Hektare Tambak Rusak Dihantam Ombak

Sementara itu, Ketua BPH UMMAH, dr. Athaillah A. Latief, menyampaikan rasa bangga atas capaian para lulusan FIK UMMAH yang kini resmi menyandang gelar Ahli Madya Keperawatan dan Sarjana Keperawatan.

“Civitas akademika UMMAH bangga dapat melahirkan tenaga kesehatan yang siap bersaing di dunia kerja. Bagi yang ingin melanjutkan pendidikan, Fakultas Ilmu Kesehatan UMMAH siap menerima kembali,” pungkasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved