Persiraja vs Sriwijaya FC

Besok Malam, Persiraja vs Sriwijaya FC, Lantak Laju Tak Ingin Remehkan Lawan

Laga lanjutan kompetisi Liga Championship 2025-2026 yang mempertemukan Persiraja Banda Aceh melawan Sriwijaya FC Palembang akan berlangsung...

Penulis: Muhammad Nasir | Editor: Eddy Fitriadi
Foto/ MO Persiraja
LATIHAN TERAKHIR – Pemain Persiraja Banda Aceh tampak menjalani latihan terakhir sebagai persiapan melawan Sriwijaya FC. Latihan itu berlangsung, Minggu (23/11/2025) di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh. 

Saat ini, Sriwijaya berada di dasar klasemen dan belum pernah meraih kemenangan. Mereka baru mengumpulkan dua poin dari dua kali hasil imbang. Tim ini memiliki ambisi kuat agar bisa keluar dari zona degradasi dan menyelamatkan nama besar Sriwijaya.

Persiraja saat ini berada di peringkat kelima dengan 15 poin. Lantak Laju membutuhkan tambahan poin untuk memperbaiki posisi karena hanya berjarak satu poin dari Bekasi FC dan dua poin dari Sumsel United yang berada di posisi ketiga. 

Sementara itu, Adhyaksa FC di peringkat kedua unggul lima poin karena telah mengoleksi 20 poin. Pemuncak klasemen, Garudayaksa, masih terlalu kokoh di puncak dengan 24 poin.(*)

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved