Techno

Update Harga iPhone 11 sampai iPhone 17 Januari 2026, Siapkan Budget Sebelum iPhone 18 Rilis

Berikut harga HP iPhone terbaru di Januari 2026 berdasarkan penjualan iBox Indonesia

Editor: Amirullah
Pinterest/TecnoBreak
Harga HP iPhone 11 hingga iPhone 17 Akhir Pekan: Siapkan Dana! iPhone 18 Rilis Akhir Januari 2026? 

SERAMBINEWS.COM - Harga HP iPhone 11 hingga iPhone 17 terpantau stabil pada akhir pekan, Sabtu (10/1/2026).

Di tengah kondisi pasar tersebut, perhatian publik justru tertuju pada rumor peluncuran iPhone 18 series yang kembali ramai dibicarakan di media sosial.

Isu kehadiran iPhone 18 membuat warganet semakin penasaran, terutama karena beredar informasi bahwa Apple tidak akan merilis model standar iPhone 18 pada 2026 seperti pola tahunan sebelumnya.

Berdasarkan bocoran terbaru dari sejumlah analis teknologi, Apple disebut akan mengubah strategi peluncuran produknya. Untuk pertama kalinya, perusahaan asal Cupertino itu diprediksi hanya merilis model Pro lebih dulu.

Dalam skema baru tersebut, iPhone 18 Pro dan iPhone 18 Pro Max diperkirakan meluncur pada musim gugur atau sekitar September 2026.

Sementara itu, model reguler iPhone 18 dan iPhone 18e disebut baru akan hadir pada musim semi 2027.

Perubahan jadwal ini diyakini sebagai langkah strategis Apple untuk memaksimalkan pemasaran setiap lini produk.

Dengan memisahkan waktu rilis, masing-masing model dinilai memiliki ruang promosi dan siklus penjualan yang lebih panjang tanpa saling bersaing di waktu bersamaan.

Di sisi lain, bocoran spesifikasi iPhone 18 series mulai banyak dicari pengguna gadget di Indonesia.

Sejumlah inovasi yang dirumorkan, seperti peningkatan performa chipset dan teknologi kamera terbaru, menjadi faktor utama meningkatnya minat publik terhadap generasi iPhone selanjutnya.

Baca juga: Adu Spesifikasi iPhone 18 Pro vs iPhone 18 Pro Max, Rumor Chip 2nm dan Kamera Variabel Jadi Sorotan

Bocoran Spesifikasi iPhone 18 Pro

iPhone 18 Pro diprediksi menjadi puncak inovasi Apple pada 2026 dengan desain lebih bersih dan performa superior. Bocoran menunjukkan perubahan strategi rilis bertahap, fokus pada model Pro di September 2026.

Desain iPhone 18 Pro mirip iPhone 17 Pro dengan modul kamera belakang "plateau" lebih rapi dan layar 6,3 inci. Face ID under-display menghilangkan Dynamic Island penuh, tinggal hole punch kecil untuk kamera selfie 24MP.

Warna baru seperti Coffee Purple dan Burgundy hadir, bodi belakang kaca lebih menyatu dengan bingkai.

Gadget ini kabarnya akan ditenagai Chip A20 Pro berbasis 2nm TSMC menjanjikan kecepatan 15 persen lebih tinggi serta efisiensi 30 persen lebih baik dari A19.

RAM mencapai 12GB atau 16GB mendukung multitasking AI lancar, dengan modem C2 5G Apple untuk koneksi lebih cepat dan hemat baterai.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved