Video
VIDEO - Baru Terpilih Jadi Wali Kota, Zohran Mamdani Siap Tangkap Netanyahu jika ke New York!
Janji itu bukan sekadar retorika kampanye. Mamdani mengatakan siap menindak Netanyahu berdasarkan surat perintah ICC
Ringkasan Berita:Sikap keras Mamdani terhadap Israel bukan hal baru. Selama masa kampanye, ia dikenal sebagai pendukung kuat Palestina dan sering turun langsung dalam aksi solidaritas untuk Gaza. Ia menyebut penderitaan warga sipil Palestina sebagai “luka kemanusiaan yang tidak bisa diabaikan”.
SERAMBINEWS.COM – Belum juga resmi duduk di kursi Wali Kota New York, Zohran Mamdani langsung bikin heboh dunia politik internasional. Pria 34 tahun itu berjanji akan menangkap Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, bila sang pemimpin Israel menginjakkan kaki di wilayah kekuasaannya.
Janji itu bukan sekadar retorika kampanye. Mamdani mengatakan siap menindak Netanyahu berdasarkan surat perintah penangkapan dari Mahkamah Pidana Internasional (ICC) yang dikeluarkan pada November 2024. Dalam surat itu, Netanyahu dituduh melakukan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan selama perang Israel-Hamas.
Politikus berdarah Asia Selatan ini menegaskan, langkahnya itu merupakan bentuk keberpihakannya terhadap nilai kemanusiaan dan keadilan global. “Nilai-nilai kota ini harus tercermin dalam tindakan kita. Kita harus menjunjung tinggi perintah yang dikeluarkan ICC,” kata Mamdani dalam wawancaranya dengan media asing pada Oktober 2025 lalu, dikutip dari ABC Australia.
Baca juga: VIDEO - New York Dipimpin Seorang Muslim, Sosok Zohran Mamdani Pro-Palestina Disorot
Sikap keras Mamdani terhadap Israel bukan hal baru. Selama masa kampanye, ia dikenal sebagai pendukung kuat Palestina dan sering turun langsung dalam aksi solidaritas untuk Gaza. Ia menyebut penderitaan warga sipil Palestina sebagai “luka kemanusiaan yang tidak bisa diabaikan”.
Selain isu luar negeri, Mamdani juga menebar janji populis yang menyentuh warga New York. Ia berencana menggratiskan tarif bus kota, membekukan harga sewa properti, membangun supermarket milik pemerintah, hingga menggratiskan penitipan anak bagi warga berpenghasilan rendah.
Terpilihnya Mamdani menjadi wali kota juga mencatat sejarah baru. Ia adalah Muslim pertama keturunan Asia Selatan yang memimpin kota paling terkenal di Amerika Serikat itu. Dukungan besar datang dari komunitas muda, progresif, dan kelompok pro-kemanusiaan di berbagai negara.
Kini, semua mata tertuju pada langkah Mamdani berikutnya. Jika Netanyahu benar-benar datang ke New York kota yang juga menjadi markas besar PBB, publik menanti apakah sang wali kota berani menepati janjinya yang bergaung di seluruh dunia itu.(*)
| VIDEO - Prajurit Aceh Jadi Montir Panggilan di Pedalaman Papua! Satgas Yonif 113/JS Tuai Pujian! |
|
|---|
| VIDEO Badai Balasan Iran: Juru Bicara IRGC: Negara Lebih Aman, Musuh Jauh Lebih Lemah! |
|
|---|
| VIDEO Pesawat Kargo UPS Hancur Berkeping-keping! 38.000 Galon Bahan Bakar Picu Neraka Api Mematikan! |
|
|---|
| VIDEO - New York Dipimpin Seorang Muslim, Sosok Zohran Mamdani Pro-Palestina Disorot |
|
|---|
| VIDEO Atas Perintah Trump, Militer AS Ledakkan Kapal Teroris |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.