Video
VIDEO - Viral! Dua WNA Diduga Kabur dari Bayar Taksi di Jimbaran, Warga Geram dan Lakukan Mediasi
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 22.00 WITA ketika kedua WNA menyewa taksi biru dari area Savaya.
SERAMBINEWS.COM – Suasana di kawasan Jimbaran, Bali, sempat memanas pada Sabtu malam setelah sebuah video insiden yang melibatkan dua warga negara asing (WNA) dibagikan oleh akun Instagram @bali.infoo dan viral di media sosial.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 22.00 WITA ketika kedua WNA menyewa taksi biru dari area Savaya.
Setibanya di lokasi tujuan, keduanya diduga menolak membayar ongkos perjalanan dan berusaha kabur.
Ketegangan makin meningkat lantaran salah satu dari mereka disebut sempat melontarkan kata-kata kasar kepada sopir taksi.
Warga yang menyaksikan kejadian itu langsung membantu sopir melakukan pengejaran dan mencegah kedua WNA melarikan diri.
Situasi sempat tegang sebelum akhirnya sejumlah warga berhasil melakukan mediasi di lokasi.
Beruntung, insiden tersebut dapat diselesaikan tanpa kekerasan. Setelah dimediasi, kedua WNA akhirnya bersedia melunasi biaya taksi sepenuhnya.
Warga Jimbaran pun mendapat apresiasi atas respons cepat dan penyelesaian secara damai. (*)
Host : Siti Masyithah
Editor : Rahmat Erik Aulia
| VIDEO - UBBG Gaet KPTM Malaysia, Resmi Perkuat Kolaborasi Internasional Tri Dharma Perguruan Tinggi |
|
|---|
| VIDEO - Israel Hantam Beirut! Komandan Hizbullah Haytham Tabatabai Tewas, Eskalasi Siap Meledak! |
|
|---|
| VIDEO Viral Mobil Barang Bukti Dibawa Jalan ke Mal, Polda Metro Jaya Buka Suara |
|
|---|
| VIDEO - FPTI Aceh Tengah Juara Umum Pra PORA 2025 dengan 18 Medali, Siap Tampil PORA di Aceh Jaya |
|
|---|
| VIDEO Israel Terus Serang Gaza, Hamas Siap Akhiri Gencatan Senjata Selama 6 Minggu |
|
|---|