Truk Tabrak Tiang Listrik hingga Patah di Lhokseumawe, Ini Efeknya bagi Pelanggan PLN
Tidak ada korban yang luka. Namun efeknya, suplai arus listrik kepada masyarakat sekitar lokasi terganggu.
Penulis: Saiful Bahri | Editor: Safriadi Syahbuddin
Laporan Saiful Bahri I Lhokseumawe
SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Truk boks B 9612-GXR yang disopiri Ardi (25) warga Bandar Lampung mengalami kecelakaan tunggal di jalan Medan-Banda Aceh, Desa Blang Panyang, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, Kamis (2/11/2017) pukul 06.20 WIB.
Kecelakaan tunggal ini terjadi setelah truk tersebut menabrak tiang listrik di pinggir jalan hingga patah.
(Baca: MotoGP Malaysia 2017 - Ini Sederetan Kecelakaan Para Pebalap MotoGP, Nomor 8 Tragis)
Tidak ada korban yang luka.
Namun efeknya, suplai arus listrik kepada masyarakat sekitar lokasi terganggu.
"Sudah pasti listrik di sekitar tiang yang patah itu padam. Namun tim kami sudah turun ke lokasi untuk proses perbaikan," kata Humas PLN Area Lhokseumawe, Ali Basyah, beberapa saat yang lalu.(*)