Pelantikan DPRK 2019
Panitia Sebarkan 731 Undangan untuk Pelantikan Anggota DPRK Aceh Tamiang
Dia mengungkapkan undangan terdiri atas tamu pemerintahan, keluarga anggota dewan terpilih dan beberapa kepala daerah.
Penulis: Rahmad Wiguna | Editor: Ansari Hasyim
Laporan Rahmad Wiguna | Aceh Tamiang
SERAMBINEWS.COM, KUALASIMPANG - Pelantikan anggota DPRK Aceh Tamiang periode 2019-2024 yang akan pada Senin (9/9/2019) mendatang akan dihadiri 731 undangan.
"Kami menyiapkan 731 undangan. Dalam waktu dekat undangan ini akan dibagikan," kata Sekretaris DPRK Aceh Tamiang, Syuibun Anwar, Rabu (4/9/2019).
Dia mengungkapkan undangan terdiri atas tamu pemerintahan, keluarga anggota dewan terpilih dan beberapa kepala daerah.
Sedikit dibocorkannya, kepala daerah yang diundang ialah Bupati Aceh Timur, Bupati Gayo Lues dan Wali Kota Langsa, serta Ketua DPRD Langkat.
"Untuk Aceh Timur, Gayo Lues dan Langsa termasuk Ketua DPRK-nya diundang," ucapnya.
Sejauh ini persiapan pelantikan, kata Syuibun, masih terus dimatangkan.
Baca: Nurchalis Siapkan Ekspor CPO Dari Abdya ke Semenanjung Asia Selatan, Target Perdana 6.000 Ton
Baca: Formak: Tanpa Papan Informasi, Proyek Siluman Banyak Bergentayangan di Aceh Selatan
Baca: Empat Pos Pemadam Kebakaran tak Miliki Call Center, Simak Penjelasan Kepala BPBD Aceh Utara
Dia berharap pelantikan berlangsung aman tanpa gangguan apapun.
"Secara administrasi persiapan sudah selesai 80 persen. Kami terus merampungkannya, termasuk menyiapkan gladi bersih," ujarnya.
Persiapan keamanan juga sedang dimatangkan polisi.
Kabag Ops Polres Aceh Tamiang AKP Sukirno menyebut kekuatan personel yang akan dikerahkan masih dalam pembahasan.
"Kemungkinan besok sudah bisa diketahui berapa jumlah personel yang dikerahkan," kata Sukirno.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/undangan-44.jpg)