Pelantikan DPRK
30 Anggota DPRK Banda Aceh Terpilih Dilantik Pagi Ini, Ini Nama-namanya
Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman dan Zainal Arifin juga sudah hadir bersama para kepala dinas di lingkungan Pemko Banda Aceh
Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman dan Zainal Arifin juga sudah hadir bersama para kepala dinas di lingkungan Pemko Banda Aceh.
Laporan Masrizal | Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Sebanyak 30 anggota DPRK Banda Aceh yang terpilih pada pemilu 2019 lalu akan dilantik pagi ini, Rabu (11/9/2019) di ruang paripurna lembaga tersebut.
Pelantikan dan sumpah jabatan akan dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Banda Aceh, Ainal Mardhiah.
Saat ini, para anggota dewan sudah tiba di lokasi acara.
Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman dan Zainal Arifin juga sudah hadir bersama para kepala dinas di lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh.
Selain itu tampak juga para komisioner Komisi Independen Pemilihan (KIP) Banda Aceh dan anggota Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Banda Aceh.
Baca: Sidang Sabu 70 Kg dan Esktasi 3 Kilo Sudah Lima Kali Ditunda, Ini Sebabnya
Baca: Terekam CCTV Mencuri di Rumah Mewah, Maling Ini Kebingungan Cari Jalan Keluar, Videonya Viral
Baca: Ritual Hari Asyura di Karbala Irak Ricuh, Lebih dari 30 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka
Mereka yang akan diambil sumpah dan dilantik berasal dari sembilan partai politik yaitu PKS, PAN, Demokrat, Gerindra, Golkar, NasDem, PPP, PA, dan PNA.
Berikut nama-nama anggota DPRK Banda Aceh periode 2019-2024.
PKS : Devi Yunita SH, Farid Nyak Umar ST, Tuanku Muhammad SpdI, Tati Meutia Asmara SKH Msi, dan Irwansyah ST.
PAN : Sofyan Helmi SE, Usman SE, Musriadi SPd MPd, Ismawardi, Aulia Afridzal SE MSi