Banjir Tangse

Irigasi Blang Sanggeng Tangse yang Rusak Akibat Banjir belum Ditangani, Petani Khawatir Gagal Panen

Bobolnya bendungan irigasi tersebut, menyebabkan petani tidak bisa menyuplai air ke sawah. Padahal, saat ini tanaman padi membutuhkan air.

Penulis: Muhammad Nazar | Editor: Taufik Hidayat
Hand-over kiriman warga.
Irigasi Blang Sanggeng, Dusun Kuala Krueng, Gampong Pulo Baro, Kecamatan Tangse, Pidie, putus akibat banjir beberapa waktu lalu, dan hingga Kamis (2/1/2020) belum diperbaiki. 

Laporan Muhammad Nazar | Pidie

SERAMBINEWS.COM, SIGLI - Irigasi Blang Sanggeng, Dusun Kuala Krueng, Gampong Pulo Baro, Kecamatan Tangse, Pidie telah putus akibat banjir beberapa waktu lalu. 

Bobolnya bendungan irigasi tersebut, menyebabkan petani tidak bisa menyuplai air ke sawah. Padahal, saat ini tanaman padi membutuhkan air.

Petani khawatir akan gagal panen jika bendungan irigasi tidak diperbaiki.

"Irigasi tersebut putus akibat banjir, tapi sampai kini belum diperbaiki," kata Keuchik Pulo Baro, Munawar, kepada Serambinews.com, Kamis (2/1/2020).

Ia mengatakan, selama ini masyarakat menangani secara darurat dengan menggunakan batang kelapa.

Tapi, saat permukaan air Krueng Inong naik dan deras, maka batang kelapa yang digunakan sebagai dinding bendungan irigasi rusak terbawa air.

"Kami pernah minta bantu pada BPBD Pidie saat BPBD melakukan normalisasi sungai. Tapi, sekarang irigasi tersebut kembali hancur," jelasnya.

Kabid Darurat BPBD Pidie, Saiful Zuhri, kepada Serambinews.com, Kamis (2/1/2020) menjelaskan, warga Pulo Baro belum melaporkan ke BPBD Pidie terhadap irigasi rusak tersebut.

Irigasi rusak itu sudah pernah ditangani BPBD Pidie secara darurat dengan alat berat.

"Saya akan turun kelapangam untuk melihat sejauhmana dampak petani tidak bisa mengairi air ke sawah," janjinya.(*)

Sah, Bupati Ramli MS Persunting Evi Juwinda, Lihat Foto-Foto Cantik Sosok Ibu PKK Baru Aceh Barat

Vivo Y19 Dihargai Rp 2,9 Juta, Ini Tampilan dan Spesifikasi Smartphone Tiga Kamera Terbaru dari Vivo

Baru Mulai Bekerja DPRA Sudah Ricuh

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved