Video

VIDEO - Satu Keluarga Pukul Petugas Pemakaman hingga Pingsan

Saat proses itu berlangsung, salah satu keluarga jenazah yang dikuburkan tiba-tiba marah dan mendorong seorang petugas dari MDMC hingga jatuh.

Penulis: Cut Muhammad Habibi | Editor: Amirullah

SERAMBINEWS.COM - Petugas pemakaman dari Muhammadiyah Disaster Manajemen Center (MDMC) di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, dipukul keluarga suspek Covid-19 yang hendak dimakamkan.

Pemukulan ini terjadi pada hari ini, Selasa (21/7/2020) sekitar 15.00 WIB, di Taman Pemakaman Umum Islam Jalan Tjilik Riwut, Palangkaraya.

Ketua MDMC Kota Palangkaraya, Aprie Husin Rahu, mengatakan pemukulan terjadi saat jenazah suspek Covid-19 sudah dimasukkan ke liang lahad dan mulai menimbun.

Saat proses itu berlangsung, salah satu keluarga jenazah yang dikuburkan tiba-tiba marah dan mendorong seorang petugas dari MDMC hingga jatuh.

Melihat kejadian itu, sambil memerintahkan anggota MDMC lain menahan diri, Aprie menginstruksikan anggotanya untuk menarik diri dari proses pemulasaran.

Karena melihat kondisi semakin tidak kondusif dia pun perintahkan tim mundur dan meninggalkan lokasi.

Saat berusaha mundur tiba-tiba ada anggota keluarga lain yang memukul tim MDMC.

Satu anggota kami sempat pingsan usai di pukul, bahkan saat kami melakukan proses evakuasi pun kami juga masih di pukuli," kata Aprie Husin Rahu.

Aprie pun terlihat menderita sejumlah luka lebam di wajah. Bagian lengan dalam seragam MDMC yang dikenakannya robek.

Sumber: Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved