Tips Kecantikan
9 Cara Alami Membuat Rambut Lembut, Berkilau dan Sehat Tanpa ke Salon, Mudah Banget
Cukup ikuti perawatan alami berikut ini, Anda sudah mendapatkan empat perawatan rambut sekaligus, rambut menjadi lebat, lembut, berkilau, dan sehat.
Penulis: Firdha Ustin | Editor: Mursal Ismail
Cukup ikuti perawatan alami berikut ini, Anda sudah mendapatkan empat perawatan rambut sekaligus, rambut menjadi lebat, lembut, berkilau, dan sehat.
SERAMBINEWS.COM - Semua wanita ingin memiliki rambut yang indah. Sebagai mahkota wanita, rambut yang lebat, lembut dan sehat adalah impian.
Anda tidak harus sering pergi ke salon untuk mendapatkan rambut indah dan berkilau.
Melansir dari Boldsky, cukup ikuti perawatan alami berikut ini, Anda sudah mendapatkan empat perawatan rambut sekaligus, rambut menjadi lebat, lembut, berkilau, dan sehat.
1. Jangan pakai sampo mengandung kimia
Pastikan Anda mengganti shampo dengan bahan alami dan dari bahan organik.
Hindari penggunaan sampo berbahan kimia karena dapat merusak rambut.
Pilihlah sampo bebas paraben dan bebas sulfat.
Ini adalah bahan pembersih dan pembusa yang luar biasa, tetapi lama kelamaan akan membuat rambut Anda semakin tidak berkilau.
• 9 Cara Minyak Kelapa Digunakan Untuk Kulit, dari Kecantikan Hingga Menyembuhkan Bekas Luka
2. Bilas Rambut dengan cuka apel
Menggunakan cuka sari apel untuk bilasan rambut adalah cara yang bagus untuk menutrisi kulit kepala dan rambut Anda.
Rambut Anda kehilangan kilau karena kerusakan yang terjadi pada kutikula rambut.
Dengan meratakan kutikula rambut, cuka sari apel mengembalikan kilau itu.
Ia juga memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi yang menghilangkan produk sisa dan menangkal bakteri penyebab ketombe yang berbahaya.
Caranya, larutkan 1 sendok makan cuka sari apel dengan secangkir air.
Setelah mencuci rambut, bilas kulit kepala Anda dengan larutan encer ini. Biarkan selama beberapa detik. Bilas terakhir dengan air dingin.
• Tak Banyak yang Tahu, Berikut 11 Cara Manfaatkan Susu Untuk Kecantikan dan Kulit Wajah Glowing
3. Jangan sering mencuci rambut
Seberapa sering Anda mencuci rambut? Apakah setiap hari atau setiap dua hari sekali? Jika ya, ada alasan mengapa rambut Anda kusam dan kering.
Mencuci rambut terlalu sering dapat menghilangkan minyak alami dan membuat rambut Anda menjadi kusam dan rusak.
Sebaiknya, beri jeda saat mencuci rambut, beri jeda 2-3 hari antara setiap pencucian.
Selain itu, penggunaan air panas pada rambut juga dapat menghilangkan minyak alaminya.
Gunakan bilas air dingin setiap selesai mencuci rambut untuk menutup kutikula rambut dan menghindari kusut.
4. Gunakan sarung bantal sutra atau satin
Bantal kapas atau sarung bantal banyak menyedot minyak alami dari rambut Anda.
• 5 Manfaat Biji Wijen Hitam yang Tak Banyak Orang Tahu, Bagus untuk Kesehatan dan Kecantikan
Minyak alami ini membuat rambut Anda halus dan berkilau.
Untuk mencegah rambut Anda kehilangan kilau itu, beralihlah ke bantal sutra atau satin atau sarung bantal yang tidak akan menghilangkan minyak dari rambut Anda.
5. Gunakan semprotan pelindung panas
Ada berbagai alat penata panas yang bisa digunakan untuk rambut kita, mulai dari pengering rambut, pelurus rambut hingga pengeriting rambut, kita sering menggunakan semua jenis alat untuk menata rambut.
Tapi tahukan Anda, jika alat ini ternyata dapat merusak kutikula rambut sehingga rambut Anda kering, kusut, dan rapuh.
Untuk melindungi rambut Anda dari kerusakan, gunakan semprotan pelindung panas setiap kali Anda menggunakan produk penata rambut ini.
6. Berikan perawatan kondisioner pada rambut
Gunakan kondisioner agar rambut Anda tidak mudah rusak dan mudah patah.
• Rahasia Teh Hijau bagi Kecantikan, Bantu Mengatasi Jerawat hingga Minyak Berlebih pada Kulit
Kondisioner juga mengunci kelembapan pada rambut dan menambahkan lapisan pelindung pada rambut Anda.
Jika Anda memiliki rambut yang sangat kusam dan rusak, Anda dapat memilih kondisioner tanpa bilas.
Cuci rambut Anda, peras ekstra air dari rambut Anda dan berikan tambahan nutrisi dengan kondisioner tanpa bilas.
Selain itu, manfaat kondisioner dapat menghaluskan rambut dan mengembalikan kilau alami yang hilang.
7. Gunakan minyak rambut
Beberapa di antara kita mungkin mengambil jalan pintas untuk menambahkan kilau pada rambut dengan semprotan rambut yang berkilau.
Memang bahan itu cepat memberikan manfaat kilau pada rambut Anda.
Tapi, tunggu sebentar. Dalam jangka panjang, semprotan ini, yang mengandung bahan kimia, hanya merusak rambut kamu lho.
• Manfaat Daun Salam Untuk Kecantikan Kulit dan Rambut, Hilangkan Jerawat Hingga Kutu di Rambut
Sebaiknya, ganti semprotan rambut dengan minyak rambut.
Alternatif yang bagus adalah semprotan glossy dari minyak argan.
Bahan alami ini dapat meningkatkan kesehatan rambut dan menambah kilau pada rambut Anda tanpa membuatnya berminyak.
8. Gunakan sisir rambut yang lembut
Gunakan sisir rambut yang memiliki ujung yang tumpul dan lembut di kulit kepala.
Penggunaan sisir rambut yang lembut dapat mendistribusikan minyak alami kulit kepala ke seluruh rambut Anda.
Sikat rambut ini tidak menarik akar rambut, mencegah minyak pada kulit kepala dan memberi nutrisi pada semua rambut Anda.
Namun, pastikan untuk tidak menyisir berlebihan. Sekali di pagi hari dan sekali sebelum tidur sudah cukup untuk rambut Anda.
• 9 Manfaat Ketumbar untuk Kecantikan Wanita, Termasuk Bikin Kulit Bercahaya
9. Gunakan masker rambut
Penggunaan masker rambut memberikan nutrisi dan kelembapan pada rambut Anda saat Anda tidur.
Seperti kulit Anda diremajakan setelah tidur nyenyak, begitu pula rambut Anda.
Menerapkan masker rambut semalaman untuk rambut Anda dapat memperbaikinya dan membuatnya mengkilap dan lembut.
Sekali seminggu, oleskan masker rambut yang melembabkan semalaman ke rambut Anda.
Di pagi hari, gunakan sampo bebas sulfat untuk membilasnya.
Gunakan kondisioner dan gunakan t-shirt lembut untuk memeras kelebihan air.
Biarkan rambut Anda kering dengan sendirinya. Setelah beberapa kali pemakaian, Anda akan melihat perubahan pada rambut Anda. Selamat mencoba! (Serambinews.com/Firdha Ustin)