Aceh Besar Lawan Covid 19
Lagi, Pasien Positif Covid-19 di Aceh Besar Meninggal, Total Kini Menjadi 10 Orang dari 9 Kecamatan
"Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Aceh Besar yang meninggal dunia bertambah menjadi 10 orang," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Aceh Besar.
Penulis: Asnawi Luwi | Editor: Saifullah
Laporan Asnawi Luwi |Aceh Besar
SERAMBINEWS.COM, JANTHO - Berdasarkan update corona di Aceh Besar hari ini, terungkap bahwa pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Aceh Besar yang meninggal bertambah dari 9 orang menjadi 10 orang, hingga Selasa (18/8/2020) hingga pukul 16.00 WIB.
"Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Aceh Besar yang meninggal dunia bertambah menjadi 10 orang," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Aceh Besar, Drs Iskandar MSi kepada Serambinews.com, Selasa (18/8/2020).
Sementara pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Aceh Besar, sebutnya, juga bertambah jadi 289 orang dari sebelumnya 288 orang, disusul pasien dirawat 213 orang dan sembuh 66 orang.
Menurut Iskandar, pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia itu masing-masing satu orang berasal dari Kecamatan Indrapuri, Seulimuem, Mesjid Raya, Baitussalam, Montasik, Ingin Jaya, Darul Kamal, dan Darul Imarah.
Sisanya dua orang lagi pasien positif terpapar virus corona yang tutup usia, terangnya, berasal dari Kecamatan Darussalam.
• Jumlah Positif Covid-19 di Subulussalam Bertambah 7 Orang, Lima Nakes, Dua Warga
• Staf Keuangan Setdakab Postif Covid-19, Gaji ke-13 Pegawai belum Diproses
• Kerap Jadi Sasaran Amarah Suami Saat Kehabisan Uang, Wanita di Mampang Ini Habisi Nyawa Pasangannya
Seperti diberitakan sebelumnya, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Aceh Besar, bertambah cukup signifikan pada Senin (17/8/2020), yakni 45 orang dalam sehari.
Menurut Iskandar, terjadinya kenaikan secara signifikan itu karena masyarakat masih terus melanggar protokol kesehatan dan kurang mewaspadai adanya transmisi lokal Covid-19 di Aceh Besar.
Seharusnya, tukas dia, warga dapat belajar dari grafik penambahan pasien positif corona yang terus menanjak, sehingga dapat lebih meningkatkan kewaspadaan diri dan ketat menjalankan protokol kesehatan.
“Karena hanya dengan menjalankan anjuran pemerintah untuk menjalankan protokol kesehatan inilah maka kita dapat mencegah penyebaran virus corona di pedesaan dalam kawasan Aceh Besar,” pungkasnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/jubir-gugus-tugas-percepatan-penanganan-covid-19-aceh-besar-iskandar-12-agustus-2020.jpg)