Berita Aceh Timur
Bupati Aceh Timur Harap Jalan Lintas Peureulak, Lokop, Gayo Lues Segera Dibangun
"Masyarakat saya di lima kecamatan ini terisolir. Makanya saya mohon Pak Gub, saya tidak bicara proyek ya Pak, tapi saya bicara perkembangan ekonomi.
Penulis: Subur Dani | Editor: Nurul Hayati
"Masyarakat saya di lima kecamatan ini terisolir. Makanya saya mohon Pak Gub, saya tidak bicara proyek ya Pak, tapi saya bicara perkembangan ekonomi ke depan. Kita ingin Aceh ini sukses," kata Rocky.
Laporan Subur Dani | Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Aceh, Nova Iriansyah bersama Bupati Aceh Timur, H Hasballah bin HM Thaib SH atau Rocky meninjau salah satu ruas jakan yang akan dibangun dengan proyek multiyears 2020-2022, Sabtu (12/9/2020).
Didampingi Kadis PUPR, Ir Fajri MT, Jubir Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG), dan sejumlah rombongan lainnya, Bupati Rocky dan Plt Nova berkunjung langsung ke Simpang Ranto Panyang, Jalan Ranto Peureulak Beusa Seberang, Aceh Timur.
Di sela-sela kunjungan itu, Bupati Aceh Timur, H Hasballah bin HM Thaib SH atau Rocky berharap kepada Plt Gubernur Aceh, agar jalan lintas Peureulak, Lokop, hingga ke Gayo Lues itu segera bangun dan dikerjakan.
Bupati Rocky mengatakan, selama ini, masyarakat di lima kecamatan yang dilintasi ruas jalan Peureulak ke Lokop tersebut cukup memprihatinkan.
Kondisi medan jalan yang sulit, membuat masyarakat di lima kecamatan itu terisolir.
Adapun lima kecamatan kata Rocky, Peureulak Barat, Ranto Peureulak, Serba Jadi, Peunaron, dan Simpang Jernih.
• Hentikan Sekarang Juga, Ini Bahaya Tidur dengan Kipas Angin Menyala, Kesehatan Anda Terancam
"Masyarakat saya di lima kecamatan ini terisolir. Makanya saya mohon Pak Gub, saya tidak bicara proyek ya Pak, tapi saya bicara perkembangan ekonomi ke depan. Kita ingin Aceh ini sukses," kata Rocky.
Rokcy meminta semua pihak, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat.
"Mohon lah teman-teman untuk mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat," kata Rocky di hadapan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Aceh, Nova Iriansyah.
Jalan lintas itu jelas Rocky, akan memberi dampak luar biasa bagi masyarakat, mempermudah akses yang juga akan berimplikasi pada pertumbuhan ekonomi.
"Saya hanya mendukung pembangunan, supaya pertumbuhan ekonomi masyarakat Aceh Timur bagus Pak," kata Rocky.
Ditanya bagaimana terkait polemik proyek multiyears yang mayoritas anggota DPRA telah memutuskan kontrak?
Rokcy tak mau membahas soal itu, karena pembangunan jalan saat ini menurutnya cukup dibutuhkan masyarakat.
