Luar Negeri
Arkeolog Temukan 27 Peti Mati Terkubur 2.500 Tahun di Komplek Makam Firaun Mesir
Para arkeolog di Mesir telah menemukan 27 peti mati yang terkubur 2.500 tahun lebih di komplek pemakaman Firaun.
Termasuk beberapa bekerja di Mesir untuk pertama kalinya seperti misi arkeologi gabungan Mesir-Cina.
Ada sekitar 50 misi Mesir yang bekerja di situs di berbagai wilayah di seluruh negeri.
Al-Anani memuji upaya mereka dalam membantu menggali lebih banyak bukti peradaban Mesir kuno.
Mustafa Waziri, Sekretaris Jenderal Dewan Tertinggi Barang Purbakala Mesir, mengatakan Saqqara adalah salah satu wilayah sejarah yang paling menjanjikan dalam hal penemuan arkeologi.
Dia menambahkan berencana untuk terus bekerja di daerah tersebut dengan anggota misinya untuk mengungkap lebih banyak rahasia. dan harta karun masa lalu.
• Mesir Buru Tropi Piala Afrika, Hilang Saat Serangan 2013 ke Markas Besar Federasi Sepak Bola
Dia mencatat penemuan baru selama musim penggalian saat ini akan berdampak positif pada pariwisata di Mesir di lokasi seperti Giza, Saqqara, Luxor, dan Aswan.
Mohamed Abdel Hamid, Wakil Presiden Asosiasi Pariwisata dan Pengembangan Arkeologi Mesir, mengatakan penemuan itu merupakan bukti perkembangan arsitektur daerah tersebut yang dapat dilihat pada koleksi Raja Djoser.
Firaun ditemukan di piramida bertingkat yang merupakan makam pertama di Mesir yang dibangun dengan menggunakan batu.(*)