Lionel Messi
Man City Rencana Kontrak Messi 10 Tahun dan Bebas Main di 10 Klub
Messi juga disebut belum melakukan pembicaraan dengan Barcelona terkait perpanjangan kontraknya di Camp Nou.
SERAMBINEWS.COM - Manchester City dikabarkan memiliki rencana baru untuk memboyong Lionel Messi dari Barcelona dengan memberikan kebebasan bermain di 10 klub dan kontrak 10 tahun.
Kabar kepergian Lionel Messi dari Barcelona masih menjadi berita yang hangat dibicarakan sampai saat ini.
Kontrak Messi sendiri akan segera habis pada akhir musim ini, tepatnya pada 30 Juni 2021.
Messi juga disebut belum melakukan pembicaraan dengan Barcelona terkait perpanjangan kontraknya di Camp Nou.
Hal itu menumbuhkan spekulasi bahwa La Pulga akan segera meninggalkan Barcelona akhir musim ini.
Manchester City masih menjadi klub yang paling difavoritkan untuk menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Messi.
Bahkan, Manchester City dikabarkan sudah menyiapkan rencana baru untuk memboyong Messi dari Barcelona.
Baca juga: Profil Edhy Prabowo, Menteri KKP Era Jokowi yang Ditangkap KPK Pada Rabu Dini Hari di Bandara Soetta
Baca juga: Menteri Edhy Prabowo Jalani Pemeriksaan di KPK Usai OTT, Diduga Terkait Ekspor Benih Lobster
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Manchester City telah menyiapkan skema kontrak khusus bagi Messi.
Nantinya, kapten timnas Argentina itu akan disodorkan tiga hak khusus jika mau bergabung dengan Manchester City.
Tiga hak khusus tersebut adalah kontrak selama 10 tahun, bisa bermain di 10 klub berbeda, dan menjadi duta global untuk City Football Group.
Baca Juga: Tak Tahan Dikabarkan Konflik dengan Lionel Messi, Antoine Griezmann: Sudah Cukup!
Jika Messi memang benar-benar bersedia untuk pindah ke Manchester, itu artinya Messi bisa bermain sepak bola hingga berumur 43 tahun.
Selain itu, Messi juga bisa bermain di 10 klub berbeda yang berada di bawah naungan City Football Group sekaligus menjadi duta besarnya.
City Football Group sendiri merupakan perusahaan yang menjadi induk dari Manchester City.
Selain Manchester City, City Football Group juga memiliki klub di 9 negara berbeda lainnya.