Pengendara Moge Ditendang saat Menerobos Kawasan Ring 1 Istana, Paspampres: Sebenarnya Bisa Ditembak
Seorang pengendara motor gede (moge) ditendang oleh anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
SERAMBINEWS.COM, JAKARTA - Seorang pengendara motor gede (moge) ditendang oleh anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
Pengendara moge itu saat konvoi sunday morning ride ( sunmori) di Jalan Veteran III, belakang Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Minggu (21/2/2021) lalu.
Asisten Intelijen Pasukan Pengamanan Presiden ( Paspampres) Letkol Inf Wisnu Herlambang membenarkan adanya sejumlah pengendara motor gede ( moge) yang ditindak oleh Paspampres saat berkendara di Jalan Veteran III, belakang Istana Kepresidenan, pada hari Minggu (21/2/2021) lalu.
Asisten Intelijen Paspampres Letkol Inf Wisnu Herlambang menyebutkan, tindakan anggota Paspampres itu masih manusiawi jika mengingat kesalahan yang dilakukan pengendara.
Sebab, rombongan pengendara moge itu tak hanya kebut-kebutan dengan knalpot bising.
Mereka juga dianggap telah menerobos kawasan ring 1 yang saat itu tengah ditutup oleh Paspampres.
"Itu sebenarnya masih manusiawi. Kalau menerobos (ring 1) itu sebenarnya bisa ditembak karena anggota dilengkapi dengan senjata," kata Wisnu kepada Kompas.com, Jumat (26/2/2021).
"Masih cukup lunak kami kalau ukuran prosedur, karena itu masuk kategori bahaya tidak langsung dan ancaman terbuka," sambungnya.
Ia menyebut sejumlah pengendara itu terpaksa harus dilumpuhkan oleh petugas Paspampres karena menerobos jalan yang tengah ditutup.
Wisnu mengatakan, saat itu sejumlah petugas Paspampres tengah melaksanakan pengamanan instalasi di kantor Wakil Presiden.
Pengendara Moge Terobos Ring 1 Istana
Pengendara Moge Ditendang
motor gede
Konvoi Moge
Paspampres
Serambinews
Serambi Indonesia
Lurah Paris Asal Aceh, Pamer Foto Sedang Baca Serambi Indonesia dengan Latar Menara Eiffel Paris |
![]() |
---|
3 Pelaku Pelemparan Bus Diserahkan Ke Polres Langsa, Salah Satunya Pernah Beraksi 2018 |
![]() |
---|
Nia Daniaty Mantan Istri Farhat Abbas, Masih Menjanda dan Dekat dengan Pria Tajir, Siapa Dia? |
![]() |
---|
Sebelum Suaminya Diciduk, Istri Penganiaya Perawat Tulis Cacian Sadis di Medsos untuk Korban |
![]() |
---|
Dokter Lecehkan Pasien saat Pemeriksaan Keputihan, Pelaku Berfantasi dengan Organ Intim Pasien |
![]() |
---|