Berita Aceh Singkil
Ada Pohon Tumbang, Hati-hati Melintas di Jalan Nasional Danau Paris Aceh Singkil
Pohon tumbang ke badan Jalan Nasional di kawasan Lae Balno, Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil, Minggu (30/5/2021)
Penulis: Dede Rosadi | Editor: Muhammad Hadi
Laporan Dede Rosadi I Aceh Singkil
SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Pohon tumbang ke badan Jalan Nasional di kawasan Lae Balno, Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil, Minggu (30/5/2021).
Berdasarkan pantauan dahan, ranting dan daun pohon yang tumbang menutup setengah badan jalan.
Sementara batang berukuran besarnya melintang di tepi.
Kondisi itu bahayakan pengendara. Apalagi posisi jalan berada di tikungan dan menanjak.
Baca juga: Sering Pamit ke Luar Kota, Istrinya Ternyata Selingkuh di Kontrakan Hingga Lupa Jumlah Main Gituan
Terutama pengendara dari arah Danau Paris menuju Singkil, pandangannya terhalang. Sebab sekitar tiga meter sebelum pohon tumbang merupakan tikungan tajam.
"Gara-gara terhalang pohon pandangan tidak jelas di depan ada kendaraan tidaknya.
Sementara karena tanjakan dari bawah banyak yang ngebut dari atas juga tikungan" kata Andi pengendara roda dua ditemui di lokasi.
Baca juga: Cara Unik Satlantas Polres Lhokseumawe Sosialisasi Bahaya Virus Corona
Sementara itu pohon yang tumbang berasal dari sisi tebing jalan sebelah kiri dari arah Singkil.
Penyebab pohon tumbang, disinyalir akibat angin kencang yang terjadi tadi malam.
Pengendara berharap pohon yang tumbang segera dibersihkan. Hal ini demi keselamatan terutama saat malam hari.(*)
Baca juga: Doa Agar Senantiasa Diberikan Rezeki yang Halal Oleh Allah, Bacakan Setiap Hari Sebelum Beraktivitas